Selasa, Januari 19, 2021
Terdepan Menarasikan Peristiwa
  • Login
  • Teras
    • Hukum
    • Politik
    • Sosial
    • Ekobis
    • Kesehatan
    • Olahraga
      • Bola
  • NarasiKita
  • Narator
    • Resensi dan Referensi
    • Opini
    • Cerpen
    • Puisi
  • Sains
  • Narasi Art Space
  • VideoNew
No Result
View All Result
  • Teras
    • Hukum
    • Politik
    • Sosial
    • Ekobis
    • Kesehatan
    • Olahraga
      • Bola
  • NarasiKita
  • Narator
    • Resensi dan Referensi
    • Opini
    • Cerpen
    • Puisi
  • Sains
  • Narasi Art Space
  • VideoNew
No Result
View All Result
Home politik

Mengeksplor Tanaman Halaman Rumah Murid, Guru Honorer Dinilai Inspiratif

Narasibaru Narasibaru
Jumat, 15 Januari 2021
Kategori politik
0 0
0

Bupati Bantaeng, Ilham Azikin saat berbincang dengan murid-murid Haerun soal Racikan berbahan tanaman alami menjadi minyak Gosok. Foto : Sahar

12
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

NARASIBARU.com – Mengajar bermodalkan bahan alami, Haerun (41), seorang guru yang dikenal inspiratif memperkenalkan potensi alam sekitar. Murid-murid diajak mengelola tanaman sekitar menjadi rempah dan minyak gosok.

Haerun adalah guru honorer yang mengajar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tindangkeke, Kecamatan Eremerasa.

Beliau adalah seorang guru yang selama pandemi Covid-19, berusaha membuat suatu eksplorasi yang bisa dikatakan unik, bersama murid-muridnya.
Murid-muridnya belajar di rumah dengan mengelola tanaman-tanaman seperti jahe, sereh, lengkuas, bunga-bunga dan jenis tanaman lainnya yang ada di pekarangan rumah mereka. Hasilnya, para murid pak Haerul bisa paham tentang rempah-rempah dan cara meracik menjadi minyak gosok serta menggunakannya.

Minyak gosok yang dihasilkan dari racikan rempah tanaman halaman rumah para muridnya, menurut Haerun berfungsi sebagai minyak gosok untuk masuk angin, batuk, encok, pegal-pegal dan penyakit umum lainnya.

BACAJUGA

Dapur Umum Golkar Bisa Penuhi Makan Seribu Orang di Lokasi Gempa

Waspadai Kelangkaan Pupuk Subsidi, Pemkab Bantaeng Siapkan Empat Formulasi Penelitian

Mengetahui hal itu, Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan kunjungan ke wilayah Haerun dan para muridnya. Mereka nampak berbincang santai dengan murid-murid yang diajar oleh Haerun.

Dalam perbincangan mereka, terlihat jika para murid paham dengan rempah-rempah untuk membuat minyak gosok. Bahkan, mereka juga telah memahami bagaimana cara mengolah rempah itu menjadi suatu produk minyak gosok.

Bupati bergelar doktor ilmu pemerintahan itu, memberikan apresiasi terhadap Haerun. Dia mengakui, Haerun memiliki semangat yang kuat dan gigih dalam mengajar, meskipun masih berstatus sebagai tenaga guru honorer.

“Kita tidak memandang Haerun ini sebagai tenaga honorer. Berstatus honorer sekalipun, dia tetap berusaha kuat untuk memberikan pelajaran yang baik bagi anak didiknya,” jelas dia, Kamis (14/1/2021).

Dirinya juga memberikan sejumlah bantuan kepada Haerun berupa, bingkisan dan uang tunai. Dr. Ilham Azikin berharap, bantuan ini dapat memotivasi guru-guru lainnya di Bantaeng. Menurutnya, mengabdi untuk anak didik adalah sebuah tugas mulia yang layak mendapat penghargaan.

“Semoga saja, Haerun ini bisa menjadi contoh bagi guru yang lainnya dalam berinovasi” tuturnya.

Menurut Ilham, di tengah keterbatasan karena pandemi Covid-19, pak Haerun bisa terus berbuat nyata dan Ini patut menjadi contoh bagi guru yang lain.
Haerun sendiri mengaku bangga dan berterima kasih kepada Bupati Bantaeng, Dr. Ilham Azikin. Dia berjanji akan terus berusaha semaksimal mungkin memberikan ilmu yang terbaik untuk anak didiknya.

“Ini adalah sebuah penghargaan yang diberikan kepada saya. Saya berjanji akan terus melakukan yang terbaik,” kata dia.
Haerun mengaku kalau apa yang dia lakukan kepada anak didiknya selama ini terinspirasi dari banyaknya tanaman yang ada di depan rumah warga di Kampungnya.

“Banyak sekali tanaman pekarangan yang selama ini tidak dimanfaatkan. Oleh karena itu, saya mengajak anak didik untuk belajar meracik sambil bermain” jelasnya.

Penulis : Sahar

Tags: BantaengBupati Bantaengguru
ShareTweet
ADVERTISEMENT
Previous Post

Waspadai Kelangkaan Pupuk Subsidi, Pemkab Bantaeng Siapkan Empat Formulasi Penelitian

Next Post

Sulsel Siap Tampung Pengungsi Gempa Sulbar

Related Posts

politik

Dapur Umum Golkar Bisa Penuhi Makan Seribu Orang di Lokasi Gempa

Senin, 18 Januari 2021
politik

Waspadai Kelangkaan Pupuk Subsidi, Pemkab Bantaeng Siapkan Empat Formulasi Penelitian

Jumat, 15 Januari 2021
politik

Nurdin Abdullah Batal Jadi Penerima Vaksin Pertama Sulawesi Selatan

Kamis, 14 Januari 2021
politik

Tepis Keraguan Publik, Presiden Siarkan Proses Vaksinasinya

Rabu, 13 Januari 2021
politik

Hilangkan Polusi Bau, Kanal Sirkulasi Center Point Of Indonesia Akhirnya Rampung

Senin, 11 Januari 2021
politik

Dana Hibah Tak Cair, Pemkot Makassar Akan Alihkan ke Anggaran 2021

Sabtu, 09 Januari 2021

NARASI POPULER

Hina Polisi di Medsos, Pria Bertato di Gowa Ini Akhirnya Nginap Dikantor Polisi  

Senin, 10 Agustus 2020

Ditikam Suami Karena Menolak Diajak Ke Pengadilan

Rabu, 19 Agustus 2020

Bocah 8 Tahun di Maros Tewas Ditabrak Truk Angkutan Material

Senin, 10 Agustus 2020

Makassar Racing Minta Sirkuit di Hari Sumpah Pemuda

Rabu, 28 Oktober 2020

Nurdin Abdullah Batal Jadi Penerima Vaksin Pertama Sulawesi Selatan

Kamis, 14 Januari 2021
  • Home
  • Karir
  • Redaksi
  • Privacy Policy
  • Iklan
  • Siber
  • Kode Etik
  • Tentang Kami

© 2020 PT. SHAFIYAH ELFAMA ABADI

No Result
View All Result
  • Login
  • Teras
    • Hukum
    • Politik
    • Sosial
    • Ekobis
    • Kesehatan
    • Olahraga
      • Bola
  • NarasiKita
  • Narator
    • Resensi dan Referensi
    • Opini
    • Cerpen
    • Puisi
  • Sains
  • Narasi Art Space
  • Video

© 2020 PT. SHAFIYAH ELFAMA ABADI

Welcome Back!

Sign In with Facebook
OR

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Sign Up with Facebook
OR

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In