PIA Ardhya Garini Cabang 14/D.II Lanud El Tari Gelar Syukuran Peringatan HUT ke-67

- Senin, 18 Desember 2023 | 22:00 WIB
PIA Ardhya Garini Cabang 14/D.II Lanud El Tari Gelar Syukuran Peringatan HUT ke-67

KUPANG, NARASIBARU.COM-PIA Ardhya Garini Cabang 14/D.II Lanud El Tari menggelar syukuran peringatan HUT ke-67 PIA Ardhya Garini di VIP Room Lanud El Tari Kupang, Senin (18/12).

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 14/D.II Lanud El Tari, Ny. Nila Djoko Hadipurwanto, membacakan sambutan Ketua Umum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo, mengatakan bahwa menginjak usianya yang ke-67, PIA Ardhya Garini mampu menunjukkan bahwa organisasi ini lebih dari sekedar wadah persatuan istri prajurit TNI Angkatan Udara, melainkan sebuah faktor penting dalam mendukung tugas TNI Angkatan Udara yang berkontribusi pada kesejahteraan keluarga prajurit dan masyarakat secara luas.

Dimulai dari menyejahterahkan perekonomian anggota, PIA Ardhya Garini rutin mengadakan Webinar inspiratif untuk meningkatkan semangat inovasi dalam peluang usaha.

Selain itu, memberikan wadah dan pelatihan UMKM agar dapat terus berkembang serta berbagai kegiatan positif lainnya yang mendorong usaha-usaha yang dimiliki keluarga besar TNI AU.

Ketua Umum PIA Ardhya Garini menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus PIA Ardhya Garini dari tingkat pusat hingga ranting beserta seluruh anggota PIA Ardhya Garini.

"Mari bersama kita tingkatkan darma bakti kita dengan memberikan sumbangsih terbaik, serta selalu menjaga kekompakan, kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama anggota PIA Ardhya Garini dengan menerapkan budaya saling asah, asih dan asuh yang baik," ungkapnya.

Sementara Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Djoko Hadipurwanto, S.E.,M.M menyampaikan selamat ulang tahun kepada segenap anggota PIA Ardhya Garini.

Dirinya berharap semoga PIA Ardhya Garini ke depan jauh lebih maju dan berkembang mengikuti dinamika yang terjadi, baik sebagai organisasi istri prajurit maupun sebagai organisasi sosial kemasyarakatan.

Acara peringatan yang dilaksanakan secara sederhana namun khidmat ini, diisi dengan menampilkan visualisasi sejarah PIA Ardhya Garini dan pemotongan tumpeng oleh Danlanud El Tari dan Ketua PIA Ardhya Garini Cab 14/D.II Lanud El Tari yang diserahkan kepada anggota PIA yang baru dan anggota PIA yang akan memasuki purna tugas. (r1)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kupangnews.com

Komentar