NARASIBARU.COM - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Sleman melakukan layanan Jemput Bola Perekaman E-KTP bagi pemilih pemula secara maraton di 5 Kalurahan dan beberapa Padukuhan di Kabupaten Sleman.
Kepala Disdukcapil Kabupaten Sleman, Susmiarto menyampaikan, berdasarkan hasil rekapitulasi pemilih pemula yang terdapat pada DP4 yang berdomilisi di Kabupaten Sleman, yang belum melakukan Rekam E-KTP sampai dengan tanggal 15 Desember 2023 adalah sebanyak 4.587 orang.
"Beberapa Kapanewon yang memiliki jumlah pemilih pemula terbanyak belum melakukan perekaman E-KTP, maka Disdukcapil Kabupaten Sleman memfasilitasi program Jemput Bola perekaman di balai Kalurahan masing masing, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," terangnya.
Baca Juga: Bertemu Juru Parkir Nakal di Kota Yogyakarta, Laporkan ke Saberpungli
Adapun jadwal program jemput bola perekaman E-KTP bagi pemilih pemula di Kabupaten Sleman tahun 2023 yaitu :
1. Rabu 27 Desember 2023 di Balai Kalurahan Caturtunggal, Depok dan Padukuhan Karang Tengah, Nogotirto, Gamping.
2. Kamis 28 Desember 2023 di Balai Kalurahan Condongcatur, Depok dan Balai Kalurahan Ambarketawang, Gamping.
Baca Juga: Libur Nataru, Dishub Tindak Tegas Pelanggaran Parkir di Kota Yogyakarta
3. Jumat 29 Desember 2023 di Balai Kalurahan Maguwoharjo, Depok dan Balai Kalurahan Balecatur, Gamping.
4. Sabtu 30 Desember 2023 di Balai Kalurahan Sinduadi, Mlati dan Padukuhan Jatisawit dan Karanggawe Balecatur, Gamping.
Seperti pada hari Kamis, 28 Desember 2023 Disdukcapil Kabupaten Sleman melakukan layanan jemput bola perekaman E-KTP di Balai Kalurahan Condongcatur, Depok, Sleman yang berhasil merekam 54 orang usia wajib KTP.
Baca Juga: Deklarasi Diaspora Milenial Turki Menangkan Prabowo-Gibran 2024 di Luar Negeri
"Hari ini layanan jemput bola di Kalurahan Condongcatur ada 54 orang yang melakukan perekaman dan berjalan dengan lancar. Dilayani oleh 2 petugas perekaman dan 2 petugas bagian pendaftaran, selanjutnya 2 minggu dari sekarang E-KTP sudah jadi yang akan kita kirimkan ke Kalurahan Condongcatur untuk diserahkan kepada yang bersangkutan," terang Andi Irawan, salah satu petugas perekaman dari Disdukcapil Kabupaten Sleman.
"Sedangkan bagi yang ikut perekaman dan masih di usia 16 tahun sekian, E-KTP dapat diambil di Kapanewon Depok pada saat usia 17 tahun sebagai 'Kado Ulang Tahun' dengan membawa bukti KK yang bersangkutan," imbuhnya.
Sementara, Kaur Tata Laksana Condongcatur, Andre Setiawan mengucapkan terimakasih kepada Disdukcapil Kabupaten Sleman yang telah memfasilitasi program jemput bola perekaman E-KTP bagi pemilih pemula di Kalurahan Condongcatur ini.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: pojokmalioboro.com
Artikel Terkait
LAGI! Anak SMA Yatim Piatu Meninggal Dianiaya Polisi, Dituduh Narkoba, Keluarga: Merokok Saja Tidak Pernah
MIRIS! Salah Tangkap di Grobogan: Kusyanto Tak Bisa Lagi Cari Nafkah, Polisi Hanya Minta Maaf
Terungkap! Vila-Vila Milik Jenderal di Puncak Bikin Parah Banjir di Jakarta dan Sekitarnya, Siapa Pemiliknya?
Blusukan Gibran ke Lokasi Banjir di Bekasi Tuai Kritik, Dinilai Tak Bawa Solusi: Pencitraan Wapres Gak Guna!