Ciamis, NARASIBARU.COM - Lapas Ciamis Kumham Jabar kerjasama dengan Kementerian Agama Kabupaten Ciamis adakan Muhasabah dan Resolusi tahun 2024 bertempat di Masjid At Taubah Lapas Ciamis, Rabu, 03 Januari 2024.
Kalapas Ciamis Beni Nurrahman menjelaskan kegiatan intropeksi diri ini diadakan guna meningkatkan iman dan taqwa warga binaan sehingga memiliki motivasi untuk bangkit menata diri demi mencapai kehidupan yang lebih baik.
Baca Juga: Kakanwil Kumham Jabar Bersama Pangdam Siliwangi Berikan Trauma Healing Bagi Napi Lapas Sumedang
Tambah Beni, kegiatan muhasabah dan resolusi tahun 2024 ini adalah ajang untuk bersyukur kepada Allah SWT terhadap apa yang telah kita capai di tahun lalu dan memperbaiki kesalahan atau kekurangan pada diri kita agar di tahun 2024 nanti tetap semangat dalam bekerja dan menjadi motivasi diri untuk lebih berprestasi dalam bekerja di Kementerian Hukum dan HAM RI yang kita cintai ini, ujarnya.

' Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai yang sudah memberikan yang terbaik untuk Lapas Ciamis, ke depan mari kita tingkatkan lagi kualitas diri sebagai bentuk pengabdian dan loyalitas kepada Kementerian Hukum dan HAM RI', tandas Beni.
Beni berharap melalui acara Muhasabah ini seluruh petugas Lapas dan warga binaan dapat menjadi sosok pribadi yang berwibawa tanpa adanya pelanggaran, pungkasnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: zonabandung.com
Artikel Terkait
GEGER! Mahasiswa di Sumsel Tembak Mati Ibu Kandung
LAGI! Puluhan Siswa SMA Keracunan Massal Usai Santap Makan Bergizi Gratis di Cianjur
Terbongkarnya Dugaan Pelecehan Santri di Lombok Gegara Viral Walid Bidaah
Kadis Perindag Sumut Dinonaktifkan Usai Cemarkan Nama Baik Bobby Nasution