Hari Logika Sedunia Wujudkan Masyarakat Yang CInta Ilmu Pengetahuan

- Minggu, 14 Januari 2024 | 08:30 WIB
Hari Logika Sedunia Wujudkan Masyarakat Yang CInta Ilmu Pengetahuan

NARASIBARU.COM - Hari Logika Sedunia pertama kali diadakan pada tanggal 26 November 2019 oleh Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO).

Hari Logika Sedunia diperingati dalam rangka membawa sejarah intelektual dan segala sesuatu dari ilmu pengetahuan yang bisa diterima dengan logika dan diterapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Asep Rudiyana Berharap Hari Dialog Nasional Menjadi Semangat Perubahan Cianjur

"Menurut informasi yang saya baca dari berbagai sumber, Hari Logika Sedunia dikonsep oleh Logica Universalis Association (LUA) dan dirayakan pertama kali pada 14 Januari 2019". Ujar Politisi Partai Amanat Nasional, Asep Rudiyana kepada NARASIBARU.COM, Minggu (14/1/2024).

Baca Juga: Kang Asrud Ungkap Strategi Perbaikan IPM Cianjur Yang Jeblok Berpuluh Tahun

"Perayaan tahunan Hari Logika Sedunia diadakan untuk membina kerja sama internasional, mendorong pengembangan logika, baik dalam penelitian maupun pengajaran, mendukung kegiatan asosiasi, universitas dan lembaga lain yang terlibat dengan logika". Tambah pria yang akrab dipanggil Kang Asrud tersebut.

"Hari Logika Sedunia juga dapat berkontribusi pada peningkatan budaya perdamaian, dialog dan saling pengertian berdasarkan kemajuan pendidikan dan ilmu pengetahuan." Tegasnya.

Baca Juga: Semangat Toleransi Beragama

"Kekuatan logika manusia apalagi seorang pemimpin bisa membawa pengaruh positif bagi daerah yang dipimpin. Logika membuat seseorang dapat selalu berfikir positif dan bertindak produktif." Imbuh Kang Asrud.

"Dengan peringatan hari Logika Sedunia saya sangat berharap semakin tumbuhnya rasa cinta masyarakat terhadap ilmu pengetahuan. Khususnya Kabupaten Cianjur yang nilai IPM nya masih rendah, semoga pemerintah, legislatif selalu bergandengan tangan dalam membangun dunia pendidikan baik sarana prasarana, peningkatan program pelaksanaan, perencanaan, pengawasan dan evaluasi". Pungkasnya.

Kang Asrud yang saat ini merupakan Caleg DPRD Cianjur Dapil 4 juga berharap Hari Logika Sedunia bisa diperingati oleh masyrakat dipedesaan bahkan tiap RW dengan menggelar kegitan membaca bersama baik itu buku bacaan ringan atau khusus, tujuannya agar dapat menumbuhkan rasa cinta masyarakat terhadap ilmu pengetahuan.***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: journalnusantara.com

Komentar