NARASIBARU.COM, Muara Teweh - Pemerintah Kabupaten Barito Utara menerima hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) yang diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri, Jend. Pol. (Purn.) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian M.A., Ph.D.
Hasil EPPD ini diperoleh atas Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Provinsi dan Kabupaten/Kota Tahun 2022 serta berdasarkan Evaluasi yang telah dilaksanakan oleh Tim Penilai EPPD.
Baca Juga: Jordi Amat Alami Pendarahan Hidung Saat Bermain Melawan Vietnam, Berpeluang Absen Lawan Jepang
Berdasarkan Hasil evaluasi tersebut, Pemerintah Kabupaten Barito Utara meraih peringkat ke-4 dari 14 Kabupaten/ Kota se Provinsi Kalimantan Tengah, dan nomor urut ke 161 secara nasional dari 414 Kabupaten di Indonesia dengan skor 2,9616.
Pj. Bupati Barito Utara, Drs Muhlis, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas hasil EPPD yang diperoleh Pemerintah Kabupaten Barito Utara. Ia menyampaikan hasil EPPD ini merupakan hal penting untuk mengukur sejauh mana pemerintah daerah telah mencapai tujuan-tujuan penting dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah.
Baca Juga: Hasil Piala Asia 2023 : Kejutan, Singa Mesopotamia Sikat Jepang 2-1
Baca Juga: Hasil Piala Asia 2023 : Timnas Indonesia Sikat Vietnam 1-0
“Hasil ini merupakan hal penting untuk kita agar dapat terus meningkatkan kinerja berdasarkan evaluasi yang telah dilaksanakan oleh tim penilai EPPD. Hasil evaluasi tersebut akan kita tindak lanjuti dan Beberapa hal yang telah baik untuk dapat ditingkatkan kembali seperti seperti pelayanan publik, pembangunan dan kesejahteraan rakyat,” ujarnya.
LPPD merupakan laporan tahunan yang disusun oleh pemerintah daerah untuk mengukur kinerja pemerintah daerah dalam menyelenggarakan pemerintahan. Laporan tersebut mencakup 32 aspek urusan pemerintahan seperti urusan pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum dan penataan ruang, perumahan rakyat dan kawasan pemukiman, urusan sosial, dan berbagai hal lainnya.(*)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kaltenglima.com
Artikel Terkait
GEGER! Mahasiswa di Sumsel Tembak Mati Ibu Kandung
LAGI! Puluhan Siswa SMA Keracunan Massal Usai Santap Makan Bergizi Gratis di Cianjur
Terbongkarnya Dugaan Pelecehan Santri di Lombok Gegara Viral Walid Bidaah
Kadis Perindag Sumut Dinonaktifkan Usai Cemarkan Nama Baik Bobby Nasution