NARASIBARU.COM - Ada sebuah Kabupaten di Provinsi Lampung yang ternyata merupakan hasil pemekaran dari daerah yang usianya hampir 78 tahun pada 2024.
Adapun kabupaten yang merupakan hasil pemekaran ini diresmikan pada 24 September 1991.
Artinya kabupaten hasil pemekaran ini akan memasuki usia 33 tahun pada 2024.
Di manakah letak kabupaten hasil pemekaran dari daerah yang berusia hampir 78 tahun pada 2024 ini?
Kabupaten hasil pemekaran yang dimaksud adalah Kabupaten Lampung Barat.
Kabupaten Lampung Barat merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Lampung Utara.
Di mana Kabupaten Lampung Utara telah berdiri sejak 15 Juni 1946.
Kabupaten Lampung Barat dibentuk berdasarkan Undang Undang (UU) Nomor 6 Tahun 1991 tertanggal 16 Agustus 1991. Di mana kemudian baru diresmikan pada 24 September 1991.
Pada 2021, jumlah penduduk di Kabupaten Lampung Barat ada sebanyak 307.294 jiwa dengan kepadatan penduduk adalah 249 jiwa per kilometer persegi (km2).
Ibu kota Kabupaten Lampung Barat ada di Liwa, bagian dari kecamatan Balik Bukit.
Kabupaten Lampung Barat terdiri atas 15 kecamatan, 5 kelurahan, dan 131 pekon.
Kondisi geografis Kabupaten Lampung Barat adalah dominan perbukitan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: lampungnesia.com
Artikel Terkait
GEGER! Mahasiswa di Sumsel Tembak Mati Ibu Kandung
LAGI! Puluhan Siswa SMA Keracunan Massal Usai Santap Makan Bergizi Gratis di Cianjur
Terbongkarnya Dugaan Pelecehan Santri di Lombok Gegara Viral Walid Bidaah
Kadis Perindag Sumut Dinonaktifkan Usai Cemarkan Nama Baik Bobby Nasution