NARASIBARU.COM - Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta menyebut persoalan lingkungan ke depannya akan menjadi ancaman nyata bagi Kota Cilegon.
Lingkungan menjadi ancaman terbesar bagi Kota Cilegon setelah Sanuji berkaca dari peristiwa kebocoran gas pabrik kimia PT Chandra Asri Petrochemical (CAP).
Sanuji mengatakan, persoalan lingkungan ini ke depannya harus bisa dicarikan solusi yang terbaik agar tidak lagi terjadi peristiwa serupa seperti PT CAP.
Baca Juga: 84 Pengawas Pemilu di Kabupaten Lebak Mengundurkan Diri, Ada Apa?
"Saya kira melihat peristiwa kemarin, persoalan lingkungan menjadi berat," ujarnya kepada awak media pasca rapat Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) bersama anggota DPRD Kota Cilegon di Ruang Paripurna DPRD Kota Cilegon, Senin 29 Januari 2024.
"Bukan hanya SDM, kesejahteraan, tetapi kita punya ancaman persoalan lingkungan," katanya.
Sanuji menjelaskan, dalam rapat RPJPD 2025-2045, pembangunan harus memperhatikan aspek lingkungan, dari mulai kebersihan dan keamanannya.
Terutama, lanjutnya, persoalan polusi dan limbah harus diperhatikan dan diukur secara tepat dan baik.
Dengan demikian, tidak menimbulkan efek yang tidak baik bahkan memberikan ancaman kesehatan bagi masyarakat Cilegon ke depan.
"Jadi kita ingin ke depannya Cilegon sehat dengan pembangunan yang memperhatikan aspek kebersihan dan keamanan lingkungan," ungkapnya.
Di samping lingkungan, menurut Sanuji, tantangan yang harus diperhatikan juga adalah soal bagaimana SDM Cilegon mampu berdaya saing.
Baca Juga: Marry My Husband Episode 9 Sub Indo: Balasan Telak Kang Ji Won untuk Ibu Park Min Hwan
Menurutnya, dengan Cilegon sebagai Kota Industri, seharusnya anak-anak Cilegon dapat mendapatkan pekerjaan yang lebih mudah.
"Ini Kota Industri ada potensi finansial, ada potensi pekerjaan, tetapi masyarakat Cilegon bisa akses pekerjaan atau tidak itu permasalahannya," tegasnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bantenraya.com
Artikel Terkait
Waduh! Faktanya Pagar Laut di Kohod Masih Berdiri Tegak, Nelayan Kecewa Merasa Dibohongi
LAGI! Anak SMA Yatim Piatu Meninggal Dianiaya Polisi, Dituduh Narkoba, Keluarga: Merokok Saja Tidak Pernah
MIRIS! Salah Tangkap di Grobogan: Kusyanto Tak Bisa Lagi Cari Nafkah, Polisi Hanya Minta Maaf
Terungkap! Vila-Vila Milik Jenderal di Puncak Bikin Parah Banjir di Jakarta dan Sekitarnya, Siapa Pemiliknya?