NARASIBARU.COM - Sebuah gerakan baru yang akan dilakukan oleh Inspektorat Kabupaten Malaka, NTT mengaudit di desa.
Masuk pada tahun 2024, Inspektorat Kabupaten Malaka bakal lakukan pemeriksaan bagi setiap desa.
Dengan laporan yang telah ada, inspektorat Malaka akan bertandang ke desa-desa yang berpotensi masalah.
Baca Juga: Waduh! Inspektorat Malaka Bakal Lakukan Pemeriksaan Bagi Desa Yang Potensi Masalah, Simak
Sebelumnya, Inspektur Inspektorat sudah menjawab akan turun langsung ke lapangan.
Lantas, bagaimana dengan informasi yang telah beredar pada publik dengan jawaban tersebut?
Pemeriksaan ini sudah jadi rancangan agenda utama yang akan di bahas bersama untuk lakukan pemeriksaan pada tahun 2024.
Baca Juga: Pesan Alo Bria Nahak, Anak Muda Malaka Jangan Ragu Jadi Pekerja Swasta
Dikatakan, Inspektur Inspektorat Kabupaten Malaka Agustinus Remigius Leki pada tanggal 17 Januari 2024, bahwa sudah diagendakan untuk lakukan pemeriksaan terhadap desa yang potensi bermasalah.
"Kita sedang persiapkan untuk lakukan pemeriksaan terhadap laporan desa yang sudah ada beberapa laporan potensi masalah yang sudah masuk. Dan ini jadi agenda utama untuk diagendakan turun ke lapangan," ungkap Inspektur Remi Leki akrab disapa, saat dihubungi Kabar NTT melalui chat via WhatsApp.
Jadi sudah ada laporan yang masuk. Dirinya menjelaskan setelah semuanya sudah dipersiapkan bakal turun untuk memeriksa sesuai dengan laporan yang ada. Dan itu tidak akan lama.
Baca Juga: Alo Bria Nahak: 80 Peserta Milenial Malaka Akan Mengikuti Pemagangan Dalam Negeri
"Agenda pemeriksaan terhadap desa yang berpotensi masalah ini, jadi poin penting dan agenda utama untuk dilaksanakan," ucap Remi Leki.
"Untuk desa potensi masalah, sementara kami petakan. Dan ini akan buatkan dalam Program Kerja Pengawasan Tahun 2024," terang dia.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarntt.com
Artikel Terkait
LAGI! Anak SMA Yatim Piatu Meninggal Dianiaya Polisi, Dituduh Narkoba, Keluarga: Merokok Saja Tidak Pernah
MIRIS! Salah Tangkap di Grobogan: Kusyanto Tak Bisa Lagi Cari Nafkah, Polisi Hanya Minta Maaf
Terungkap! Vila-Vila Milik Jenderal di Puncak Bikin Parah Banjir di Jakarta dan Sekitarnya, Siapa Pemiliknya?
Blusukan Gibran ke Lokasi Banjir di Bekasi Tuai Kritik, Dinilai Tak Bawa Solusi: Pencitraan Wapres Gak Guna!