NARASIBARU.COM - Warga Disabilitas Serang mendukung pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Dukungan itu terungkap dalam acara deklarasi disabilitas Serang untuk Ganjar-Mahfud.
Deklarasi disabilitas Serang untuk Ganjar-Mahfud digelar di Gedung Serbaguna Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Serang, Jalan Ayip Usman, Kelurahan Unyur, Kecamatan Serang, Kota Serang, Kamis 1 Februari 2024.
Direktur Disabilitas Deputi Inklusi TPN Yustitia Arief mengatakan, Ganjar Pranowo figur yang peduli terhadap kaum disabilitas. Ketika Ganjar Pranowo masih menjabat Gubernur Jawa Tengah (Jateng) kebijakannya berpihak terhadap kaum disabilitas.
"Pak Ganjar itu orangnya tidak pilih kasih, termasuk kepada disabilitas. Kepedulian Pak Ganjar terhadap disabilitas sudah tidak bisa diragukan lagi, benar-benar nyata. Sewaktu beliau menjabat Gubernur Jawa Tengah disabilitas itu diperkerjakan, dilatih, dan lebih penting lagi tidak ada jarak sama siapapun termasuk dengan disabilitas," ujar Yustitia Arief, dalam sambutannya.
Serupa dengan Ganjar Pranowo, Yustitia Arief juga menilai Mahfud MD pun berpihak terhadap disabilitas. Hal itu dibuktikan pada saat debat cawapres, Mahfud MD menyebut akan mensejahterakan kaum disabilitas dalam program kerjanya jika terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI) pada Pemilu 2024.
"Jadi bahwa 03 yang paling berpihak kepada penyandang disabilitas," jelas dia.
Wakil Ketua Pelaksana Deklarasi Disabilitas Serang Ganjar Mahfud Maman Sulaeman mengatakan, pihaknya mendukung Ganjar-Mahfud karena pasangan Capres Cawapres nomor 03 peduli terhadap kaum disabilitas.
Baca Juga: Tempat Santai Pinggir Danau, Yuk Jelajahi Kalaka Park Caffe yang Jadi Taman Pertama di Cilegon
"Karena Pak Ganjar Mahfud akan memprioritaskan disabilitas. Bahkan sebelum mencalonkan pun pak Ganjar sudah memberikan komitmen buat disabilitas saat menjabat Gubernur Jawa Tengah," kata Maman Sulaeman. ***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bantenraya.com
Artikel Terkait
LAGI! Anak SMA Yatim Piatu Meninggal Dianiaya Polisi, Dituduh Narkoba, Keluarga: Merokok Saja Tidak Pernah
MIRIS! Salah Tangkap di Grobogan: Kusyanto Tak Bisa Lagi Cari Nafkah, Polisi Hanya Minta Maaf
Terungkap! Vila-Vila Milik Jenderal di Puncak Bikin Parah Banjir di Jakarta dan Sekitarnya, Siapa Pemiliknya?
Blusukan Gibran ke Lokasi Banjir di Bekasi Tuai Kritik, Dinilai Tak Bawa Solusi: Pencitraan Wapres Gak Guna!