MANADOPOST.ID-Sabtu (23/12) siang tadi, salah satu Band legendaris di Indonesia, Gigi, tampil memukau di pucak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk ke-128.
Pantauan Manado Post Group band yang beranggotakan Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas, dan Hendy tersebut memulai penampilannya pada Pukul 13.00 WITA. Mimpi menjadi lagu pembuka yang dibawakan Armand Maulana.
Seperti biasa, suami dari Dewi Gita tersebut tampak energik saat berada di atas panggung. Menggunakan atas sporty berwarna biru bertuliskan angka 71 Armand, dan celana pendek hitam serta sepatu sneaker Air Jordan berwarna putih. Penampilannya siang tadi mampu menghipnotis ribuan Insan BRILian yang memadati Auditorium Unsrat.
Baca Juga: Generasi Muda Lebih Khawatir Akan Kenaikan Biaya Daripada Pemanasan Global
Group Band yang terbentuk pada tahun 1994 tersebut tampil menghibur dengan membawakan delapan lagu. 11 Januari, Nakal, Janji, Facebook dan beberapa lagu hits lainnya turut dinyanyikan. Lagu berjudul Ya ya ya, dipilih sebagai lagu penutup.
Di tengah performanya, Armand bersama rekan bandnya mengucapkan terima kasih kepada pihak BRI Regional Office Manado dalam hal ini Regional COE Luthfi Iskandar yang sudah memberikan kesempatan untuk Band Gigi tampil menghibur warga Sulut.
Ia pun menitipkan doa, kiranya BRI semakin tumbuh, dan seluruh karyawannya sejahtera.
"Terima kasih BRI. Saya senang datang ke Manado. Semoga BRI semakin sukses," kuncinya.
Baca Juga: Segera Dicek! Pemerintah Resmi Umumkan Hasil Seleksi PPPK Formasi Guru di Kabupaten Minahasa
(Ayu)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: manadopost.jawapos.com
Artikel Terkait
Prabowo Ungkap Banyak Menteri di Kabinetnya Belum Terima Gaji: Tapi Mereka Tidak Mengeluh, Saya Terharu!
GAWAT! 4 Lembaga Asing Kompak Ramalkan Ekonomi Gelap Untuk Indonesia
Masyarakat Jangan Buru-buru Nilai Defisit APBN, Sri Mulyani: Ojo Kesusu
Ultimatum Luhut: Semua Harus Setuju Pembentukan Family Office!