Kampanye di Jawa Tengah, Puan Maharani Kenalkan Program 3PM untuk Kembangkan UMKM

- Selasa, 16 Januari 2024 | 13:00 WIB
Kampanye di Jawa Tengah, Puan Maharani Kenalkan Program 3PM untuk Kembangkan UMKM

NARASIBARU.COM -  Saat bertemu dengan sejumlah pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Pusat Layanan Unit Terpadu (PLUT) Kabupaten Semarang pada Jumat (12/1/2024), Puan Maharani mengenalkan 3 M. 

Setidaknya, ada 60.000 unit usaha yang berada di PLUT yang merupakan UMKM Center Kabupaten Semarang.

Di lokasi ini, Puan melihat berbagai produk UMKM Kabupaten Semarang. Dari makanan sampai batik. Bahkan Puan ikut menganyam eceng gondok kering menjadi kerajinan di salah satu unit UMKM.

“Senang sekali diajari menganyam eceng gondok oleh ibu-ibu pengrajin UMKM,” kata Puan dalam keterangan tertulis yang diterima Parlementaria, di Jakarta, Sabtu (13/1/2024)

Usai melihat berbagai produk UMKM di PLUT, Puan kemudian sarasehan dengan pelaku UMKM Kabupaten Semarang. Dalam acara dialog itu, ia mengatakan ekonomi Indonesia akan kuat dan naik kelas apabila UMKM-nya sukses.

Baca: Peran UMKM dalam menahan perubahan iklim

Puan lantas mengenalkan program 3 PM-nya untuk mengembangkan UMKM. Adapun PM pertama yang dimaksud Puan adalah permodalan.

Ia menegaskan, urusan permodalan bagi UMKM terus diperjuangkan oleh anggota dewan, baik DPR di pusat maupun DPRD di daerah.

“Bapak dan Ibu butuh modal kan? Nah PM yang pertama ini Permodalan salah satu yang diperjuangkan oleh anggota dewan ke Pemerintah. Supaya ada bantuan modal untuk UMKM dan makin mudah prosesnya,” jelas Puan.

PM yang kedua itu pembinaan. Pembinaan ini menjadi aspirasi dari banyak UMKM bahwa setelah mendapat modal perlu tetap mendapat pembinaan seperti pelatihan.

"Nah makanya saya juga minta Pemda agar banyak dilakukan pembinaan atau pelatihan untuk UMKM agar usahanya makin bagus, makin rapih, makin modern,” tambahnya.

Baca: UMKM perlu didorong untuk lebih berperan dalam ekonomi hijau

Kemudian PM ketiga yang dimaksud adalah Pemasaran. Puan menyatakan, pemasaran yang baik dari hasil produksi UMKM menjadi salah satu faktor yang penting untuk kemajuan usaha.

Kalau sudah dapat modal, sudah dibina, tapi kalau gak ada yang beli barangnya kan sama aja. Bapak Ibu ingin jualannya makin laris manis kan? Jadi soal PM yang ketiga ini juga penting yaitu Pemasaran,” ungkap Puan.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ruangkota.com

Komentar