SelingkarWilis - Harga jagung pipilan kering di tingkat peternak secara nasional mengalami kenaikan per 25 Januari 2024.
Kondisi harga jagung mahal di Tanah Air ini sudah terjadi beberapa bulan terakhir.
Tahun 2024 sepertinya jadi masa suram para konsumen jagung seperti peternak ayam ras. Hal ini karena harga jagung tak kunjung turun.
Baca Juga: Pemerintah Beberkan Kenapa Harga Jagung Meroket Naik Melebihi HAP Tak Kunjung Turun
Diduga kenaikan harga jagung disebabkan anomali cuaca sehingga hasil panen kurang maksimal sehingga produksi nasional merosot.
Berdasarkan pantauan dari Panel Harga Pangan milik Badan Pangan Nasional (Bapanas), Kamis (25/1/2024), harga nasional jagung di tingkat peternak naik sebesar 0,97% atau Rp 80.
Adapun dengan rincian, harga rata-rata Rp 8.380 per kg.
Baca Juga: Persulit Petani Tebus Pupuk, Kios Pengecer Bakal Dicabut Izin Usahanya
Harga tertinggi Rp 30.000 per kg, di Papua Pegunungan
Harga terendah di di Aceh sebesar Rp 6.000 per kg.
Jika mengacu pada harga yang telah ditetapkan pemerintah, maka harga jagung saat ini mengalami kenaikan melampaui Harga Acuan Pembelian (HAP).
Adapun HAP jagung adalah sebesar Rp5.000 per kilogram. Sementara saat ini, rata-rata harga jagung nasional bekisar Rp 8 ribu per kg. (*/red)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: selingkarwilis.com
Artikel Terkait
Gibran Ngoceh Soal Bonus Demografi, Rocky Gerung: Dia Keliru Karena Memang Sebetulnya Dia Sendiri Tidak Paham!
Kritik Pidato Monolog Wapres, Pakar UGM: Gibran Tak Mengerti Masalah Hilirisasi, Dia Enggak Paham
Wapres Gibran Kembali Bicara Soal Hilirisasi: Kaya SDA Saja Tak Cukup!
INFO! Presiden Prabowo Ajak Masyarakat Tanam Cabai 5 Pot Biar Harganya Tidak Mahal