NARASIBARU.COM - Bank Sumsel Babel melakukan penarikan Undian Super Grand Prize Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel di Atrium Palembang Indah Mall, Minggu 28 Januari 2024. Event yang menghadirkan Mahalini sebagai guest star, menambah semarak suasana.
Tidak hanya nasabah Bank Sumsel Babel yang ikut menikmati meriahnya acara, tetapi juga pengunjung mall. Mulai dari lantai 1 sampai 3. Mereka ikut bernyanyi bersama.
Mahalini berhasil menghipnotis pengunjung dengan lantunan lagu-lagu andalannya
Baca Juga: Inilah Daftar Caleg DPRD Kota Palembang dari Partai PKB, Cek Selengkapnya!
Penarikan Undian Tabungan Pesirah BSB merupakan program undian berhadiah kepada nasabah Pesirah BSB untuk periode Januari-Desember 2023 dengan total hadiah senilai Rp 11 miliar.
Undian Pesirah BSB yang digelar di PIM ini memperebutkan Super Grand Prize berupa Uang Tunai sebesar Rp 550.000.000 (Lima ratus lima puluh juta rupiah) yang apabila memenangkannya tentunya nasabah dapat membeli aset-aset mewahnya.
Selain itu, dengan diundinya Super Grand Prize ini, merupakan kick off tanda dimulainya pengundian hadiah Grand Prize di seluruh kantor-kantor Cabang Bank Sumsel Babel, yang diundi bergiliran di setiap cabang, dengan total hadiah Grand Prize 25 unit mobil Toyota Rush, 108 motor Yamaha Mio, 54 Laptop, dan 54 Lemari Es.
Baca Juga: Menteri Luhut Batalkan Kenaikan Pajak: Pemda Diberi Insentif Fiskal oleh Mendagri
Dalam kesempatan yang sama PJ. Gubernur Sumatera Selatan didampingi oleh Direktur Utama Bank Sumsel Babel juga melaunching secara langsung Produk Tabungan Terbaru yang dimiliki Bank Sumsel Babel yaitu "Tabungan Pesirah RADEN (Rencana Masa Depan)" dengan keunggulan sebagai tabungan Rencana Masa Depan yang dapat menjadi pilihan bagi anda yang ingin menabung secara praktis dan pasti, Tabungan Pesirah RADEN diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi nasabah, melengkapi rangkaian produk milik Bank Sumsel Babel.
Direktur Utama Bank Sumsel, Achmad Syamsudin mengatakan, program penarikan Undian Pesirah ini sebagai bentuk apresiasi Bank Sumsel Babel kepada para nasabah setia.
"Makanya kami setiap tahun ada undian tabungan ini guna memanjakan nasabah," katanya kemarin saat memberikan sambutan di Palembang Indah Mall.

Baca Juga: Dampak Banjir Bandang di Lahat, Sumsel, Kecamatan Pajar Bulan dan Jarai Terendam
Menurutnya, Bank Sumsel Babel pun terus melengkapi dan berinvoasi untuk memanjakan nasabah. Mulai dari produk hingga mobile banking. "Semua itu agar BSB menjadi pilihan masyarakat," ulas beliau.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: infosumsel.id
Artikel Terkait
Gibran Ngoceh Soal Bonus Demografi, Rocky Gerung: Dia Keliru Karena Memang Sebetulnya Dia Sendiri Tidak Paham!
Kritik Pidato Monolog Wapres, Pakar UGM: Gibran Tak Mengerti Masalah Hilirisasi, Dia Enggak Paham
Wapres Gibran Kembali Bicara Soal Hilirisasi: Kaya SDA Saja Tak Cukup!
INFO! Presiden Prabowo Ajak Masyarakat Tanam Cabai 5 Pot Biar Harganya Tidak Mahal