SMKN Kudu Jombang Launching Sekar Gempita, Bagikan Tumbler ke Siswa, Bebas Sampah Plastik di Lingkungan Sekolah

- Rabu, 10 Januari 2024 | 06:30 WIB
SMKN Kudu Jombang Launching Sekar Gempita, Bagikan Tumbler ke Siswa, Bebas Sampah Plastik di Lingkungan Sekolah

JombangBanget.id SMKN Kudu, Jombang membuat terobosan baru untuk membuat siswanya sehat, cerdas dan berkarakter dengan air bersih.

Bentuknya, melalui program sedekah air – gerakan minum air putih (Sekar Gempita).

’’Program ini dilunching Senin (8/1), bersamaan dengan upacara bendera di awal semester genap tahun ajaran 2023/2024,’’ terang Kepala SMKN Kudu Jombang, Amiroh SKom MKom.

Baca Juga: Penempatan Belum Jelas, PPPK Guru SMA/SMK di Jombang Siap-Siap Ditugaskan ke Luar Daerah

Program ini digagas sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Nomor 4447/C/Hk.04.01/2023 tentang Kampanye Sekolah Sehat Kemdikbudristek dan surat edaran kampanye sekolah sehat.

’’Caranya, dengan membuat sebuah depo air putih siap minum yang bisa diakses siswa dengan sangat mudah dan setiap hari. Seluruhnya gratis dan higienis,’’ ungkapnya.

Produk Sekar Gempita, berupa air minum yang diproduksi melalui metode pembersihan air reverse osmosis (RO).

Dengan metode ini, air dipisahkan antara molekul air dan yang bukan molekul air.

Baca Juga: Kiat Rimadhani Melati Alumni SMK di Jombang Bisa Terbang ke Jerman, Bekerja Sembari Traveling

Metode ini untuk memisahkan mineral dalam air, dengan cara melewati elemen membran RO. RO system ini adalah teknologi andal dalam mengolah air apa pun, seperti air laut, air payau, air tawar dan air limbah.

’’Hasil produksi air ini juga telah diperiksa dan diuji coba oleh tim dari Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang dan dinyatakan layak minum,’’ tambahnya.

Untuk membuatnya semakin efektif, pihak sekolah juga membagikan tumbler kepada seluruh siswa dengan gratis.

Tumbler ini, diharapkan dibawa dan digunakan siswa agar tak menambah sampah plastik.

Baca Juga: 3 Event Besar SMK Budi Utomo Jombang Sukses, Kenalkan Dunia Kerja hingga Kuliah ke Siswa

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jombangbanget.jawapos.com

Komentar