NARASIBARU.COM - Air hujan yang turun merupakan sumber kehidupan bagi makhluk hidup. Air hujan dapat menumbuhkan biji-bijian dan menyuburkan tanaman dan bermanfaat buat kebutuhan manusia.
Sudah diterangkan manfaat air hujan bisa dijadikan obat berbagai macam penyakit bahkan resep ampuh air hujan diungkapkan oleh Rasulullah SAW.
Air hujan jika dibacakan Doa ayat-ayat suci Al-Qur'an dapat menjadi wasilah untuk menyembuhkan segala macam penyakit baik penyakit medis maupun non-medis, Allah SWT akan berikan kesehatan.
Berdasarkan hadits Rasulullah Saw yang langsung dari malaikat jibril Rasulullah Saw bersabda yang artinya:
"Suatu saat Jibril datang kepadaku dan mengajarkan kepadaku sebuah obat, setelah aku tahu obat itu aku tidak membutuhkan obat yang lain bahkan tidak memerlukan dokter".
Setelah mendengar perkataan Rasulullah Saw Abu Bakar, Umar Utsman dan sahabat Ali Ra bertanya.
"Apa obat tersebut wahai Rasulullah? Sesungguhnya kami sangat membutuhkan obat itu".
Kemudian Rasulullah Saw bersabda yang artinya:
"Ambillah air hujan lalu bacakanlah surah surat Alfatihah surah al-ikhlas surah Al-falaq Surah Annas dan ayat Al kursi setiapnya masing-masing surat dibaca 70 kali setelahnya minum air tersebut pagi dan petang selama 7 hari".
Demi zat Allah SWT yang telah mengutusku sebagai nabi Sesungguhnya malaikat Jibril telah berkata.
"Barang siapa yang meminum air tadi maka Allah SWT akan menghilangkan segala penyakit yang ada tubuhnya dan menyembuhkan dari segala rasa sakit".
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: timenews.co.id
Artikel Terkait
HINDARI OBESITAS ! Pahami Penyebab dan Ragam Penyakit yang Dapat Mengganggu Aktivitas
Mulai Umur Berapa Pengukuran Tensimeter Perlu Dilakukan untuk Mendeteksi Hipertensi?
Langkah-langkah Membedah Kesehatan Tulang: Panduan untuk Mengenali Tulang yang Sehat
Panduan Lengkap Melahirkan dengan BPJS Kesehatan: Syarat, Prosedur, dan Biaya yang Ditanggung