NARASIBARU.COM - Dibalik warna merahnya, ternyata bunga rosella punya banyak manfaat kesehatan.
Untuk manfaat kesehatan, bunga rosella ini, umumnya dibuat semacam minuman teh dengan rasa yang unik, namun bisa membantu menangkal radikal bebas.
Berikut ini beberapa manfaat bunga rosella untuk manfaat kesehatan dan cara membuatnya, yang penting diketahui.
Bunga rosella atau disebut juga dengan Hibiscus sabdrariffah merupakan bunga asli dari benua Afrika.
Bunga berwarna merah ini, banyak disebut memiliki beragam manfaat kesehatan, bila dikonsumsi secara rutin.
Sejumlah kandungan bunga rosella ini, kaya akan antioksidan seperti vitamin A, vitamin C, beta karoten, kalsium, omega-3, dan beragam asam esensial di dalamnya.
Seperti dilansir akun @dr.zaidulakbar.resep, disebutkan bahwa bunga rosella yang berwarna merah ini mengandung 15-30 persen asam organik, kaya akan berbagai mineral sehingga memiliki banyak manfaat kesehatan.
Bunga ini juga memiliki kandungan vitamin C 6 kali lebih banyak daripada jeruk dan secangkir teh Rosella mengandung 500 gram Kalsium
Selain banyak juga mengandung berbagai macam nutrisi lainnya yg memberikan manfaat untuk kesehatan.
Untuk manfaatk kesehatan, menurut @dr.zaidulakbar.resep, diantaranya detoxfikasi, menurunkan kadar lemak (kolestrol), menangkal radikal bebas.
Kemudian bisa untuk mencegah oestoporosis, membantu mengatasi masalah Konstipasi, membantu meredakan efek Alkohol pada tubuh.
Bunga rosella juga disebut baik dikonsumsi untuk relaksasi dan bisa membantu dalam meningkatkan vitalitas.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bantenekspose.id
Artikel Terkait
HINDARI OBESITAS ! Pahami Penyebab dan Ragam Penyakit yang Dapat Mengganggu Aktivitas
Mulai Umur Berapa Pengukuran Tensimeter Perlu Dilakukan untuk Mendeteksi Hipertensi?
Langkah-langkah Membedah Kesehatan Tulang: Panduan untuk Mengenali Tulang yang Sehat
Panduan Lengkap Melahirkan dengan BPJS Kesehatan: Syarat, Prosedur, dan Biaya yang Ditanggung