NARASIBARU.COM - Makan makanan pedas menjadi salah satu hobi kebanyakan orang.
Biasanya, untuk sebagian orang kurang nikmat jika tanpa cabai atau sambal.
Selain menambah selera makan dan memiliki rasa yang istimewa, ternyata mengonsumsi makanan pedas juga baik loh untuk kesehatan tubuh.
Tidak banyak yang tahu bahwa ternyata ada beberapa manfaan dari makanan pedas yang baik untuk kesehatan.
Apa sajakah itu? Yuk kita simak ulasannya bersama berikut ini.
1. Bisa membuat seseorang berumur panjang.
Sebuah studi tahun 2015 menganalisis kebiasaan makan dan umur panjang lebih dari 500.000 orang China.
Partisipan yang mengonsumsi makanan pedas enam atau tujuh kali sehari, terutama cabai segar dan kering, memiliki tingkat kematian 14 persen lebih rendah daripada mereka yang mengonsumsi hidangan hambar.
2. Kurangi Risiko Kanker
Studi yang dilakukan oleh University of Texas dan diterbitkan dalam Experimental Biology and Medicine menganalisis dampak dari 41 bumbu umum pada pasien kanker.
Nutraceuticals dalam makanan pedas ditemukan memperlambat atau menghentikan pertumbuhan sel tumor.
Meskipun diperlukan lebih banyak penelitian, ini menunjukkan bahwa rempah-rempah nabati dapat berfungsi sebagai alternatif untuk obat-obatan farmasi.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: posflores.com
Artikel Terkait
HINDARI OBESITAS ! Pahami Penyebab dan Ragam Penyakit yang Dapat Mengganggu Aktivitas
Mulai Umur Berapa Pengukuran Tensimeter Perlu Dilakukan untuk Mendeteksi Hipertensi?
Langkah-langkah Membedah Kesehatan Tulang: Panduan untuk Mengenali Tulang yang Sehat
Panduan Lengkap Melahirkan dengan BPJS Kesehatan: Syarat, Prosedur, dan Biaya yang Ditanggung