NARASIBARU.COM - Lembaga Riset Sosial Politik Public Trust Institute (PUTIN) merilis hasil survei terkait Tingkat Kepuasan Masyarakat Provinsi Jambi terhadap Kinerja Gubernur Jambi.
Survei dilakukan pada tanggal 09-16 Desember 2023 melalui wawancara tatap muka terhadap 880 responden terpilih di seluruh wilayah Provinsi Jambi dengan margin of error 3,3 persen dan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.
Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling.
Baca Juga: Aturan Baru ASN: PNS Kaya Tunjangan, Bagaimana Nasib PPPK dan Honorer?
Hasil survei ini dirilis oleh Direktur Eksekutif PUTIN, Dr. Pahrudin HM, M.A., Sekjend PUTIN Burlian Senjaya, M.A. dan Direktur Riset PUTIN Hatta Abdi Muhammad, M.IP di Kota Jambi pada tanggal 26 Desember 2023.
Berdasarkan hasil survei PUTIN, Tingkat Kepuasan Masyarakat Provinsi Jambi terhadap Kinerja Gubernur Jambi sebesar 60,10 persen. Adapun Tingkat Ketidakpuasan Masyarakat ada di angka 37 persen.
Aspek-aspek kepuasan masyarakat mayoritas dinilai baik oleh publik Provinsi Jambi, seperti kualitas kesehatan (64%), kualitas pelayanan publik (69,20%), kualitas pelayanan perizinan (67,30%), kualitas pendidikan (66,80%), kualitas infrastruktur (43,40%), keadaan ekonomi (39,5%), dan kondisi keamanan (51,6%).
Baca Juga: PUTIN Rilis Hasil Survei Pilpres 2024 di Provinsi Jambi, Ini Hasilnya
Menurut Direktur Eksekutif PUTIN, Dr. Pahrudin HM, M.A. data ini menunjukkan bahwa mayoritas Masyarakat Provinsi Jambi mengapresiasi positif upaya-upaya yang dilakukan oleh Dr. Al-Haris sebagai Gubernur Jambi dalam memimpin dan membangun Negeri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah.
Lebih lanjut dikatakan oleh Burlian Senjaya, M.A. dan Hatta Abdi Muhammad, M.IP bahwa faktor-faktor yang menjadi penyumbang kepuasan masyarakat terhadap Gubernur Jambi adalah kepemimpinan yang baik, pembangunan infrastruktur, perhatian kepada rakyat, berjiwa sosial dan suka memberi bantuan, dan bersih dari korupsi.
Sementara faktor-faktor yang menjadi penyumbang ketidakpuasan masyarakat terhadap Gubernur Jambi adalah belum tuntasnya penanganan batubara dan pemerataan pembangunan.
Baca Juga: Rezeki Nomplok, Selain Naik Gaji, Ada 3 Penghasilan PNS yang Naik di Tahun 2024
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: metrojambi.com
Artikel Terkait
Siapa Rafi Ramadhan? Selebgram Konsultan Spiritual Ditangkap Usai Tebukti Jual Sabu Berkedok Dukun
Akun IG Ridwan Kamil Disorot Pasca Rumahnya Digeledah KPK hingga Batasi Kolom Komentar
Diprotes Netizen Pantau Banjir Naik Heli, Pramono Anung: Bukan Permintaan Saya, Ada yang Nawarin
Jatam Sebut Sanksi Ringan Bahlil oleh UI Sarat Konflik Kepentingan: Iming-Iming Tambang Berhasil