NARASIBARU.COM-Intensitas hujan tinggi yang mengguyur Kota Depok pada Minggu (7/1) siang, menyababkan debit air di Situ Tujuh Muara Bojongsari meluap.
Akibatnya, jalan setapak di sekitar Situ Tujuh Muara yang biasa menjadi akses masyarakat untuk melintas tergenang air hingga Senin (8/1) pagi.
Baca Juga: Tiket Taman Safari Bogor Kembali Normal, Fasilitas tak Berubah
Ketua lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Bojongsari, Saidih Dokih menjelaskan, debit air di Situ Tujuh Muara diperkirakan naik ke akses masyarakat pada Minggu (7/1) sekitar pukul 18:30 WIB.
"Ketinggian air yang menggenang bervariasi. Ada yang semata kaki, ada juga yang hampir sebetis," tutur Saidih Dokih, Senin (8/1).
Dia menerangkan, meski ketinggian genangan air bervariasi tetapi rumah-rumah warga yang berada di lingkungan Situ Tujuh Muara tetap aman.
"Akses Situ Tujuh Muara juga tetap bisa dilewati," tutur Saidih Dokih.
Dia mengungkapkan, debit air Situ Tujuh Muara Bojongsari yang meluap mulai surut pada Senin (8/1) pagi, sekitar pukul 09:00 WIB.
"Air yang menggenangi akses warga mulai surut sekitar pukul 09:00 WIB, hingga akhirnya masyarakat yang melintas tidak perlu mengkhawatirkan apapun lagi," tutup Saidih Dokih. (***)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radardepok.com
Artikel Terkait
Siapa Rafi Ramadhan? Selebgram Konsultan Spiritual Ditangkap Usai Tebukti Jual Sabu Berkedok Dukun
Akun IG Ridwan Kamil Disorot Pasca Rumahnya Digeledah KPK hingga Batasi Kolom Komentar
Diprotes Netizen Pantau Banjir Naik Heli, Pramono Anung: Bukan Permintaan Saya, Ada yang Nawarin
Jatam Sebut Sanksi Ringan Bahlil oleh UI Sarat Konflik Kepentingan: Iming-Iming Tambang Berhasil