Hujan Deras Mengguyur Jakarta, Tiga RW Tergenang Banjir

- Sabtu, 13 Januari 2024 | 22:01 WIB
Hujan Deras Mengguyur Jakarta, Tiga RW Tergenang Banjir

JAKARTA, NARASIBARU.COM- Hujan deras di wilayah Jakarta menyebabkan banjir atau genangan di sejumlah daerah.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta bersama instansi terkait menangani genangan pada tiga Rukun Tetangga (RT) di DKI Jakarta, Sabtu (13/1/2024) .

"BPBD mencatat genangan terjadi kenaikan dari satu RT menjadi tiga RT atau 0,009 persen dari 30.772 RT," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji di Jakarta.

Adapun wilayah terdampak genangan di Jakarta Barat terdapat dua RT di Kelurahan Cengkareng Timur dan Kelurahan Rawa Buaya. Ketinggian genangan hingga 30 sentimeter (cm) akibat curah hujan yang tinggi.

Baca Juga: Kawasan Elite Braga Diterjang Banjir, Ratusan Rumah Terkena Dampak

Sementara itu, Jakarta Selatan terdapat satu RT di Kelurahan Cilandak Timur. Ketinggian genangan mencapai 40 cm dan penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Krukut.

BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah. BPBD juga berkoordinasikan unsur Dinas Sumber Daya Air (SDA), Dinas Bina Marga, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) untuk melakukan penyedotan genangan.

Tim gabungan tersebut bersama para lurah dan camat setempat juga memastikan tali-tali air berfungsi baik. Genangan ditargetkan surut dalam waktu secepatnya.

Baca Juga: Banjir Terjang Kampung Braga Bandung, Imbas Jebolnya Tanggul Sungai Cikapundung

Masyarakat diimbau agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112 yakni layanan gratis dan beroperasi selama 24 jam.

 

 

 

 

 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: menit24.com

Komentar