NARASIBARU.COM - Mantan striker Timnas Indonesia dan legenda Persebaya Surabaya, Muhammad Zein Alhaddad, memberikan pesan positif kepada para pemain Timnas Indonesia menjelang laga krusial menghadapi Jepang dalam Piala Asia 2023.
Pesan Mamak, sapaan akrab Zein Alhaddad, datang setelah TImnas Indonesia Indonesia meraih kemenangan 1-0 atas Vietnam, membawa harapan tinggi dan semangat positif untuk menghadapi pertandingan berikutnya.
Pertandingan melawan Jepang dijadwalkan sebagai laga pamungkas Grup D pada Rabu (24/1) di Stadion Thumama, Qatar.
Baca Juga: Capres 02 Prabowo Subianto Dapat Dukungan Relawan Erick Thohir Alumni Amerika Serikat
Dalam pesannya, Zein Alhaddad menekankan bahwa meskipun Jepang dianggap lebih kuat secara level permainan, di sepak bola, segalanya bisa terjadi.
Ia memotivasi para pemain untuk tidak merasa minder atau takut, dan menyebut bahwa kedua tim memiliki peluang untuk saling mengalahkan.
"Saya optimis anak-anak asuhan Shin Tae-Yong punya potensi bagus saat menghadapi Jepang besok," ujar Mamak.
Menurutnya, performa timnas Indonesia dalam dua pertandingan sebelumnya menunjukkan bahwa mereka memiliki semangat juang tinggi.
Zein Alhaddad memberikan saran kepada pemain agar bermain dengan kesabaran, cerdas mengatur tempo permainan, dan memperhatikan transisi antara menyerang dan bertahan.
Ia juga menekankan pentingnya disiplin di lini belakang, menjaga ketenangan, dan tidak terburu-buru saat mendapat peluang.
Pria kelahiran Ampel, Surabaya, itu menegaskan bahwa sepak bola bukan hitungan satu tambah satu sama dengan dua, dan bahwa Indonesia memiliki potensi untuk lolos ke babak 16 besar.
Mamak berharap timnas Indonesia dapat mempertahankan semangat juang tinggi, tidak menyerah, dan menunjukkan tekad untuk meraih kemenangan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: metropolitan.id
Artikel Terkait
Anak Kolong TNI AD Kecewa Penghina Jenderal Try Sutrisno Belum Ditangkap: Kami Akan Cari dengan Cara Sendiri..
Jembatan Perahu Karawang Beromzet Rp 20 Juta per Hari Mau Ditutup BBWS Citarum
Dedi Mulyadi Tanggapi Ultimatum Ormas Grib: Saya Tak akan Mendengarkan Ancaman dari Siapapun!
PSN Rempang Eco City yang Dibela Bahlil Resmi Batal, Rieke Diah Pitaloka: Jangan Ada Lagi yang Ngadi-ngadi!