NARASIBARU.COM - Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega terancam dicopot dari kursi legislator Kebon Sirih. Langkah itu merupakan buntut tindakan Cinta Mega yang bermain judi slot pada saat rapat paripurna berlangsung.
Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono mengatakan, pihaknya bersama pimpinan fraksi sudah menggelar rapat membahas soal kasus Cinta Mega ini. Hasilnya, fraksi memutuskan memberi sanksi peringatan keras.
"Atas kejadian kemarin, Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta memberikan sanksi keras, memberikan peringatan keras kepada yang bersangkutan," ujar Gembong di Gedung DPRD DKI, Jumat (21/7/2023).
Gembong mengaku sudah menemui Cinta Mega untuk meminta keterangan atas kejadian itu.
Selanjutnya, pihaknya akan menyampaikan laporan soal pemberian sanksi ini kepada Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP DKI.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!