JAKARTADAILY.ID - Penjabat Perdana Menteri Lebanon Najib Mikati mengecam Israel terkait pembunuhan wakil pemimpin Hamas Saleh Al Arouri di pinggiran Beirut, Lebanon, pada Selasa malam, 2 Januari 2024. Mikati mengatakan bahwa Israel telah melakukan kejahatan dan memperingatkan serangan yang terjadi di wilayahnya akan menyeret Lebanon ke fase konfrontasi baru.
Baca: Wakil Pemimpin Hamas Saleh Al Arouri Tewas Akibat Serangan Drone Israel di Lebanon
Melansir dari Times of Israel, Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas berbicara dari Ramallah, Tepi Barat, mengumumkan akan melakukan mogok massal pada Rabu besok, sebagai tanggapan atas serangan Israel yang menewaskan wakil pemimpin Hamas Saleh Al Arouri di Lebanon.
Sementara itu, anggota parlemen Israel dari Partai Likud Danny Danon menulis tweet pujiannya kepada Pasukan Pertahanan Israel (IDF) atas pembunuhan yang mereka lakukan terhadap wakil pemimpin Hamas Saleh Al Arouri di pinggiran Kota Beirut.
***
Berita terkini lainnya dari tim redaksi kami dapat diakses lebih cepat melalui Google News
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: indonesia.jakartadaily.id
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!