TRIBUNBANTEN.COM - Video lawas Desta Mahendra kembali jadi sorotan usai dirinya menggugat cerai sang istri, Natasha Rizky.
Saat berbincang dengan Najwa Shihab, Desta menceritakan soal perbedaan usianya dengan Natasha Rizky yang cukup jauh.
Bahkan Desta menilai Natasha Rizky masih menggebu-gebu dalam banyak hal.
Baca juga: Desta dan Natasha Rizky Ternyata Sudah Pisah Rumah Sejak Setahun Lalu, Kini Pilih untuk Bercerai
"Jadi Caca sama aku ini perbedaan usianya cukup jauh. Dia masih menggebu-gebu," ucap Desta dikutip dari YouTube Najwa Shihab yang tayang 26 April 2021.
Lebih lanjut Desta mengaku sering kewalahan, pasalnya ketika Natasaha Rizky ingin sesuatu, dia harus terpenuhi.
"Kalau dia ada keinginan dia menggebu-gebu, dia harus, ya saya kewalahan," sambungnya.
Desta Mahendra dan Natasha Rizky Sempat Lakukan Mediasi Namun Gagal
Sebelum menggugat cerai Natasha Rizky, diketahui Desta dan sang istri sempat melakukan mediasi.
Namun mediasi keduanya tak membuahkan hasil.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh kuasa hukum Desta Mahendra, Hendra Siregar.
"Ya pastilah (telah melakukan mediasi) kan nggak ujug-ujug mendaftarkan," ucap Hendra Siregar.
Baca juga: Profil Natasha Rizky, Artis yang Ditalak Cerai Desta, Nikah di Usia 19 Tahun, Sempat Tak Dapat Restu
Menurut Hendra Siregar Desta dan Natasha Rizky sepat dipertemukan.
"Sudah semua sudah dicoba. Musyawarah sama pendapat sudah disampaikan, yang memutuskan mereka karena mereka yang menjalani rumah tangga," imbuhnya.
Alih-alih mediasi tersebut berjalan baik, keduanya justru memilih untuk bercerai.
"Iya memang kesepakatan mereka berdua dan sepakat juga yang mengajukan (talak cerai) adalah Desta," terangnya.
Desta dan Natasha Rizky pun diketahui sering terlibat cekcok dari satu tahun belakangan.
"Ya mungkin sudah tau kali ya dari pengadilan isinya, sering terjadi cekcok juga," tutup Hendra Siregar.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Akui Harus Selalu Penuhi Keinginan Natasha Rizky karena Usia Jauh, Desta: Saya Kewalahan
Sumber: banten.tribunnews.com
Artikel Terkait
Kakak-Adik Masuk Islam, Seorang Cewek Ikrar Syahadat Kemudian Nangis
VIDEO Viral Pengurus RW Palak THR Rp 1 Juta dari Pengusaha, Berujung Pemanggilan Polisi
Sorot Ide Lucu Prabowo, ICW: Penjara di Pulau Terpencil Malah Bikin Napi Korupsi Semakin Sulit Diawasi
Sesumbar Tantang Duel, Endingnya Anwar Harimau Medan Pucat Dihadapan Hercules: Mana Mukamu!