NARASIBARU.COM - Menyambut tahun baru 2024, Hanglekiu Group berkolaborasi dengan HIPPI Jakarta Selatan, Yayasan Abang None Jakarta Olahraga serta Indonesian Football e-League atau ifel.id mengadakan turnamen E-Sport FIFA 24 bertajuk FIFA HANGLEKIU CUP.
Acara tersebut diselenggarakan di Kantor Hanglekiu Group Jl. Hanglekiu IV No. 8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Acara ini diselenggarakan untuk memberi dukungan terhadap olahraga E-Sport di Indonesia. Cabang olahraga ini pun sudah mendapatkan perhatian khusus dari Presiden Joko Widodo.
Game FIFA FC 24 sendiri termasuk salah satu cabang olahraga E-sport andalan Indonesia di kancah Internasional yang sudah mendapatkan banyak penghargaan.
Hanglekiu Group sebagai penyelenggara utama, merupakan sebuah perusahaan Private Investment company yang memiliki keseriusan mengembangkan industri E- Sport Indonesia.
Dalam penyelenggaraan FIFA HANGLEKIU CUP, Hanglekiu Group berkolaborasi dengan HIPPI Jakarta Selatan, sebuah Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia.
HIPPI Jakarta merupakan organisasi himpunan pengusaha-professional di bidangnya masing-masing terbaik di Indonesia.
Dengan konsep kolaborasi, inovasi dan berdampak, HIPPI Jakarta Selatan dan Hanglekiu Group juga melibatkan UMKM seperti kopi Jago dan produk rumahan sabun Be Shine @be_shine.id.
Tak hanya itu, hadiah gelaran ini merupakan kontribusi UKM yang terlibat di dalam HIPPI.
Acara ini juga didukung Yayasan Abang None Jakarta Olahraga, sebuah Yayasan olahraga yang dibentuk oleh Abang None Jakarta untuk mensukseskan acara-acara olahraga di Indonesia sekaligus meningkatkan kapasitas atlet tanah air.
Peran Ifel.id yang terus mendukung hingga pluit akhir final pertandingan juga menjadi faktor kesuksesan acara ini.
Selanjutnya, dukungan pun datang dari bank BPRS Artha Madhani Bekasi berupa tambahan hadiah untuk para pemenang.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianhaluan.com
Artikel Terkait
Mengejutkan! Terungkap Data Jokowi di KPU: SD, SMP, SMA Kosong, Kok Bisa?
Minta Wartawan Keluar Saat Acara Danantara, Prabowo: Saya Banyak Menegur Direksi, Kan Gak Enak
Tuntutan Pergantian Wapres Harus Ditanggapi Serius Presiden, Komaruddin Watubun: Itu Purnawirawan yang Bukan Kelas Abal-abal
Viral Video Pelatih Futsal Banting Siswa SD di Surabaya, Korban Alami Cedera Berat