Heboh Putri Anne Pamer Foto Lepas Hijab Saat Liburan di Luar Negeri Tanpa Arya Saloka

- Senin, 22 Mei 2023 | 01:31 WIB
Heboh Putri Anne Pamer Foto Lepas Hijab Saat Liburan di Luar Negeri Tanpa Arya Saloka

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri

TRIBUNSUMSEL.COM - Netizen dihebohkan dengan istri Arya Saloka, Putri Anne pamer foto lepas hijab saat liburan ke Australia bersama sang anak.

Penampilan Putri Anne pamer foto lepas hijab saat liburan diunggah oleh sejumlah akun gosip, salah satunya akun instagram @lambee.pedes.

Dari foto yang beredar, Putri Anne nampak tak berhijab, namun menggunakan topi di atas kepalanya.

Baca juga: Suara Bergetar, Hesti Purwadinata Ungkap Pesan Haru ke Molen Kasetra Suami Enzy Storia: Jaga Adikku

Kehadiran Arya Saloka pun dipertanyakan netizen karena tak nampak dalam potret itu.

Tak sedikit yang mempertanyakan maksud dari penampilan Putri Anne yang kini memilih terlihat melepas hijabnya.

Baca juga: Viral Seorang Ayah Menangis Dibentak Anak karena Telat Datang Wisuda, Kehabisan Uang Beli Bensin

Baca juga: Desta Masih Menandai Natasha Rizky di Foto Pernikahan Enzy Storia-Molen Kasetra, Dibanjiri Doa

"Kt gtw ap yg dy alami di hidupnya, apa yg sedang dia perjuangkan juga mgkin baginya berat utk melewati semua hal buruk...".

"Ya Allah, kalo emang bener kasian bgt mba PA. Semoga masalahnya bisa terselesaikan dg baik, bisa kembali hidup dg damai, Aamiin ....".

"mungkin utk berhijab dlu terpaksa mgkn jdi skrg balik lgi keasal".

"Nungguin komen ahg... Ga paham soalnya" ungkap beberapa netizen.

Keterangan postingan Instagram Putri Anne Jadi Sorotan

Keterangan foto di Instagram Putri Anne pun jadi sorotan netizen.

Putri Anne hanya memberikan caption simbol hati berwarna biru di unggahannya.

Putri Annebak menuliskan isyarat perpisahan.

"Sayonara Love," terang Putri Anne melalui caption.

Baca juga: Ibu Virgoun Curhat Sakit Hati ke Inara Rusli, Sebut Hati Anak Bergeser : Harusnya Intropeksi

Sumber: sumsel.tribunnews.com

Komentar