NARASIBARU.COM - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD secara khusus menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Hal ini disampaikan usai menyelesaikan debat keempat pemilihan presiden (Pilpres) 2024 atau debat kedua cawapres di JCC, Senayan, Jakarta Pusat pada Minggu (21/1/2024).
Dalam penyampaiannya Mahfud MD mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Usai Debat Keempat, Mahfud MD Langsung Curhat: Capek Juga Berdebat Selama 2,5 Jam
Yang telah memberikan tugas kepada dirinya untuk bisa menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam).
“Oleh sebab itu karena ini debat terakhir untuk cawapres, saya ingin sampaikan terima kasih kepada Pak Jokowi karena lima tahun yang lalu atau 4,5 tahun yang lalu beliau meminta saya menjadi Menkopolhukam,” ujar Mahfud MD usai debat dikutip NARASIBARU.COM dari unggahan TikTok @aw.news pada Senin (22/1/2024).
Telah memangku jabatan menjadi menteri di pemerintahan Presiden Jokowi selama hampir lima tahun ini Mahfud MD mengaku semakin banyak belajar.
Sembari memberikan pujian, ia mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo merupakan sosok yang sangat peduli terhadap kesejahteraan rakyatnya.
“Saya semakin banyak belajar dan tahu bahwa beliau itu sangat peduli terhadap kesejahteraan rakyat dan kebaikan rakyat,” sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Mahfud MD mengungkapkan alasan mengapa dirinya bersedia menjadi cawapres dari Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Otto Hasibuan Sentil Mahfud MD dalam Kasus Jessica Wongso: Dia Menkopolhukam tapi Diam Saja!
Cawapres nomor urut 3 ini berjanji akan meneruskan program kerja selama menjabat di Kabinet Indonesia Maju apabila dirinya dan Ganjar Pranowo terpilih pada kontestasi Pilpres 2024.
“Itulah sebabnya pada tahun ini saya bersedia pula ketika diminta menjadi cawapresnya Pak Ganjar Pranowo,” kata Mahfud MD.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayojakarta.com
Artikel Terkait
Kakak-Adik Masuk Islam, Seorang Cewek Ikrar Syahadat Air Matanya Langsung Mengalir
Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Akan Dibuka Sekitar April 2025
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
AS dan Israel Berencana Pindahkan Warga Palestina ke Afrika Timur