TRIBUNKALTIM.CO - Sisca Kohl diberi hadiah toaster canggih oleh suaminya seharga Rp13.000.000.
Toaster adalah alat untuk memanggang roti yang praktis dan cepat.
Karena Sisca Kohl sangat menyukai roti, Jess No Limit memberikan hadiah toaster canggih untuk istrinya.
Tak hanya bisa untuk memanggang roti tawar saja, namun toaster ini juga bisa untuk memanggang jenis roti lain secara cepat.
Kelebihan dari toaster ini adalah bisa menghasilkan panas yang lebih cepat, bisa memanggang banyak jenis roti, dan memiliki layar sentuh.
Toaster ini juga bisa mengatur tingkat kematangan roti, baik roti yang frozen, mentah, atau memanaskan roti.
Namun, dibalik kecanggihannya itu, ternyata mesin ini kurang worth it dan punya resiko yang membahayakan.
Review Sisca Kohl Mencoba Toaster Canggih
Sisca Kohl sudah menyiapkan beberapa jenis roti yaitu roti tawar putih, roti tawar gandum, english muffin, bagels, croissant, ciabatta, dan pop tart.
�Oke guys kita pertama panggang roti tawar putih dulu ya. Btw guys, toaster ini bisa memanggang dapat hitungan detik saja. Jadi kita lihat ya butuh berapa detik,� jelas Sisca Kohl dikutip dari YouTube-nya Selasa (23/05/2023).
Sisca Kohl memilih mode fresh bread untuk roti tawar putihnya.
Setelah ditekan, ternyata roti yang dimasukkan sudah selesai dipanggang hanya dalam hitungan kurang lebih 15 detik.
Sisca Kohl terkejut mengetahui itu, namun berakhir kecewa karena ternyata rotinya masih sama.
Baca juga: Jemput Followers dari Tarakan, Sisca Kohl dan Jess No Limit Ajak Berkunjung ke Rumah dan Beri Hadiah
�Yah belum matang ternyata guys, penonton kecewa nih,� keluh Sisca Kohl.
Ia pun mencoba lagi dengan menaikkan temperatur suhu dari pemanggangnya.
Lalu selanjutnya Sisca Kohl mencoba memanggang bagels yang dibelah dua dan tentunya diatur mode bagels.
Untuk bagels ini, toaster canggih berhasil membuatnya jadi crispy walaupun harus diulang prosesnya dua kali.
Bagels yang di toast bisa crunchy di luar dan tetap soft di dalamnya.
Selanjutnya Sisca Kohl memilih untuk memanggang english muffin yang juga dibelah menjadi dua.
Baca juga: Main di Lotte World Korea Selatan, Sisca Kohl dan Jess No Limit Pakai Seragam Sekolah Jelajah Wahana
Sebenarnya, menurut Sisca Kohl toaster ini kurang efektif karena roti yang dipanggang tidak langsung matang jika hanya sekali.
�Wah mulai kelihatan asapnya nih guys,� kata Sisca Kohl ketika memanggang english muffin.
Namun, ada sebuah insiden yang terjadi.
�Ih kaya gosong gitu gak sih?� tanya Sisca Kohl.
Ternyata toaster ini mengeluarkan asap karena suhunya terlalu tinggi dan sampai mengeluarkan api yang membara.
Sisca Kohl pun panik sampai memanggil suaminya, �Eh eh api api ayang.�
Baca juga: Pamer Uang Terhambur dan Ditumpuk Tinggi, Sisca Kohl Berikan Hadiah Jutaan Rupiah untuk Followers
Ia pun langsung bertindak cepat dan sigap dengan memutus aliran listrik yang menyambung ke toasternya.
English muffin yang dipanggang pun jadi gosong.
�Kasih bintang satu nih.� kata Jess No Limit ketika melihat toaster yang dibelinya mengeluarkan api.
�Keluar api loh guys, seram banget. I�m scared. Is this machine still working? Saya trauma,� ucap Sisca Kohl.
Sisca Kohl juga berkata jangan sampai kejadian seperti ini dilakukan di rumah para penontonnya.
�Aku review ini, biar kalian yang menentukan kalian bakal beli apa tidak. Cukup aku saja yang mengalami ini guys.�
Tak hanya itu, Sisca Kohl pun menyarankan para penontonnya untuk memiliki fire extinguisher di rumah masing-masing.
Sampai akhir, Sisca Kohl masih mencoba untuk memanggang roti lainnya yang untungnya aman dan tidak ada insiden lagi.�(*)
�
IKUTI BERITA LAINNYA DI�GOOGLE NEWS
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link�https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Sumber: kaltim.tribunnews.com
Artikel Terkait
Detik-detik Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman Naik Pitam Saat Rapat dengan DPR
Ungkap Kekecewaan Pada Fenomena BBM Oplosan, Said Aqil: Rugikan Rakyat
Kakak-Adik Masuk Islam, Seorang Cewek Ikrar Syahadat Air Matanya Langsung Mengalir
Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Akan Dibuka Sekitar April 2025