NARASIBARU.COM Pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumatera Selatan menunjukkan stabilitas yang baik dengan pertumbuhan mencapai 5,08 persen.
Capaian tersebut menempatkan Sumatera Selatan sebagai provinsi dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di Pulau Sumatera.
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Agus Fatoni, mengapresiasi prestasi tersebut dan mendorong agar pencapaian ini dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan di masa yang akan datang.
Pencapaian pertumbuhan ekonomi yang tinggi menunjukkan keberhasilan dalam pengelolaan ekonomi daerah, serta dapat memberikan dampak positif pada kesejahteraan masyarakat.
"Pertumbuhan ekonomi di Sumsel ini tertinggi di Sumatera dan di atas angka nasional. Ini harus kami pertahankan, dan upaya-upaya yang dilakukan ke depan akan kami tingkatkan, termasuk juga pengendalian inflasi ini," ujar Fatoni saat menerima audiensi dari Deputi BPS RI M. Habibullah bersama Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumsel, Moh Wahyu Yulianto, di Kantor Gubernur Sumatera Selatan, Palembang, pada Jumat 17 November 2023.
Kinerja ekonomi Sumatera Selatan (Sumsel) membuktikan memiliki resiliensi tinggi dan mampu bangkit lebih kuat di tengah ketidakpastian dinamika global.
Pada triwulan III tahun 2023, pertumbuhan ekonomi Sumsel mencapai 5,08% (year-on-year), melebihi pertumbuhan ekonomi wilayah Sumatera sebesar 4,50% (yoy) dan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 4,94% (yoy).
Baca Juga: Mengejutkan! Mahfud MD Nyatakan Siap Mundur dari Jabatan Menkopolhukam: Tunggu Momentum
Pencapaian ini menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi Sumsel konsisten berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi wilayah Sumatera dan nasional selama tiga triwulan berturut-turut.
Keunggulan ini mencerminkan kemampuan Sumsel dalam menghadapi tantangan ekonomi global dan lokal.
Berdasarkan data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumsel menunjukkan stabilitas yang baik sebesar 5,08 persen pada Triwulan III Tahun 2023 (year-on-year/yoy) atau dalam periode Juli-September 2023.
Angka ini tidak hanya merupakan capaian tertinggi di Pulau Sumatera, tetapi juga melampaui pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 4,94 persen pada kuartal yang sama.
Baca Juga: Mengejutkan! Mahfud MD Nyatakan Siap Mundur dari Jabatan Menkopolhukam: Tunggu Momentum
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianhaluan.com
Artikel Terkait
Mengejutkan! Terungkap Data Jokowi di KPU: SD, SMP, SMA Kosong, Kok Bisa?
Minta Wartawan Keluar Saat Acara Danantara, Prabowo: Saya Banyak Menegur Direksi, Kan Gak Enak
Tuntutan Pergantian Wapres Harus Ditanggapi Serius Presiden, Komaruddin Watubun: Itu Purnawirawan yang Bukan Kelas Abal-abal
Viral Video Pelatih Futsal Banting Siswa SD di Surabaya, Korban Alami Cedera Berat