TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Masih ingat Slamet, pemuda asal Sumatera Selatan yang menikahi Nenek Rohaya di usia 16 tahun? Kondisinya kini memilukan.
Seperti diketahui, saat dinikahi Slamet yang bujangan di tahun 2017, usia Nenek Rohaya mencapai 71 tahun.
Beda usia 55 tahun, pernikahan Slamet dan Nenek Rohaya nyatanya langgeng hingga enam tahun.
Kini di tahun 2023, pasangan Slamet dan Nenek Rohaya kembali jadi sorotan.
Rupanya kabar sejoli viral itu tinggal memprihatinkan di rumah mereka di Desa Karang Endah Kecamatan Lengkito, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumsel.
Hal itu disinyalir lantaran Slamet hanya bisa memberikan nafkah kepada Nenek Rohaya dari kerja serabutan.
Sementara kebutuhan hidup Slamet kian berat karena harus membiayai hidup anak-anak Nenek Rohaya.
Kala didatangi Sripoku.com grup Tribunnews.com, hunian Slamet dan Nenek Rohaya tampak memprihatinkan.
Rumah yang ditempati Slamet dan Nenek Rohaya ini sangat miris karena sering bocor jika hujan melanda wilayah mereka.
Bukan cuma air hujan, sinar matahari pun tak jarang masuk di pagi dan siang hari.
Hal itu lantaran rumah Nenek Rohaya tak dilapisi tembok yang memadai sehingga tampak bolong-bolong.
Baca juga: Tak Terasa 6 Tahun Nikahi Wanita Tua, Slamet Mendadak Mau Punya Anak, Nenek Rohaya Bereaksi Menohok
Sehari-hari, Nenek Rohaya mengaku kerap meminta bantuan ke tetangganya untuk makan.
Kendati demikian, Slamet tak pantang menyerah untuk mencari nafkah.
Ditinggal sendirian oleh Slamet di gubuk reyotnya, Nenek Rohaya hanya bisa terdiam di rumahnya.
Saat itu rupanya Slamet sedang berkebun membantu lahan warga.
Di rumah lapuk berdindingkan kayu dan beralaskan tanah itu, Slamet dan Nenek Rohaya sehari-hari tinggal.
Terkait kehidupannya sehari-hari, Slamet sempat mengurai cerita.
Dikutip TribunnewsBogor.com dari kanal Youtube Muhammad Wiwin, Slamet berbincang dengan Wiwin dan rekannya terkait kehidupannya usai menikah dengan Nenek Rohaya.
Diakui Slamet, ia selalu berusaha untuk membiaya hidup Nenek Rohaya dan anaknya.
Baca juga: Beda Usia 55 Tahun, Begini Rumah Tangga Nenek Rohaya dan Slamet Usai 5 Tahun Nikah, Makin Harmonis
Karenanya Slamet tak malu atau ragu untuk kerja serabutan.
Selama ini Slamet bekerja dari membantu bekerja di kebun, kerja bangunan hingga menjadi tukang pijat panggilan.
Meski sudah kerja keras saban hari, Slamet nyatanya masih belum bisa membuat hidup Nenek Rohaya menjadi layak.
Slamet bahkan belum mampu memasangkan listrik di rumahnya.
Terkait hal itu, Slamet mengaku lebih memilih memenuhi kebutuhan sang istri ketimbang pasang listrik di PLN.
"Di rumah belum ada listrik?" tanya Wiwin dikutip pada Rabu (24/5/2023).
"Kami jarang di rumah, misal kita suruh PLN pasang, enggak kebayar, misal bayar perbulan berapa. Tidak ada duit buat bayar tagihan," ungkap Slamet.
"Lebih baik memenuhi kebutuhan ya," ujar Wiwin.
"(Sehari-hari penerangan pakai) senter, lampu minyak tanah. Kalau mau tidur dimatikan, senter aja dinyalakan. Kalau senter punya 3, satu dinyalakan," kata Slamet.
"Nenek Rohaya kerja?" tanya rekan Wiwin.
"Tidak, dia tugas masak aja," jawab Slamet.
Baca juga: Kabar Terbaru Nenek 71 Tahun Dinikahi Pemuda 16 Tahun, 5 Tahun Nikah Rohaya dan Slamet Makin Lengket
Janji Setia ke Nenek Rohaya
Hidup serba kekurangan, Slamet dan Nenek Slamet nyatanya tetap menjaga api cinta mereka.
Bak ingin membuktikan janjinya di hadapan Tuhan, Slamet hingga enam tahun ini masih setia menjadi suami Nenek Rohaya.
Ditegaskan Slamet, ia tidak akan meninggalkan nenek Rohaya apapun alasannya.
Bagi Slamet, tidak ada kata mendua apalagi mengkhianati Nenek Rohaya.
Karena hal itu, Slamet pun anti dengan poligami.
"(Menikah itu) Bukan rokok, kau hisap lalu kau buang. Kalau masalah poligami, kalau kita menduakan istri, untuk apa kita nikah kalau menduakan istri. Daripada menduakan istri, lebih baik bujangan," pungkas Slamet.
Ingin Punya Anak
Merasa cukup punya satu istri meski sudah tua renta, Slamet baru-baru ini mengungkap keinginan terdalamnya.
Ternyata Slamet ingin memiliki anak dari adopsi.
Terkait permintaan sang suami, Nenek Rohaya langsung menanggapinya dengan tegas.
Dikutip TribunnewsBogor.com dari Tribun Bengkulu, Nenek Rohaya langsung menolak keinginan Slamet untuk mengadopsi anak.
Hal itu karena Nenek Rohaya sudah tidak sanggup merawat bayi.
Baca juga: Nikahi Berondong 16 Tahun, Begini Nasib Nenek Rohaya Setelah 5 Tahun Hidup Bersama Slamet
"Dak galak wong ngenjukan anak bae, nak dirawat perlu biaya, makan bae susah. Aku sudah tuo mano nak merawat bayi (Tidak mau orang memberikan anaknya (diadopsi), perlu biaya untuk merawatnya. Sementara untuk makan saja susah. Apalagi saya sudah tua)," kata Nenek Rohaya.
Lebih lanjut, Nenek Rohaya pun menjawab isu dirinya hamil anak Slamet.
Sambil tertawa, Nenek Slamet menegaskan bahwa dirinya sudah tidak bisa hamil karena usianya mencapai 77 tahun.
"Idak lah, dak kan ado nak hamil lah tuo aku ini (Tidaklah, tidak mungkin saya hamil soalnya sudah tua)," imbuh Nenek Rohaya.
Kini Nenek Rohaya telah memiliki lima anak dari pernikahan sebelumnya.
Baca berita lain TribunnewsBogor.com di Google News�
Sumber: bogor.tribunnews.com
Artikel Terkait
Kakak-Adik Masuk Islam, Seorang Cewek Ikrar Syahadat Air Matanya Langsung Mengalir
Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Akan Dibuka Sekitar April 2025
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
AS dan Israel Berencana Pindahkan Warga Palestina ke Afrika Timur