TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Gelandang serang asal Jepang Ryo Matsumura resmi berlabuh ke Persija Jakarta.
Bergabungnya pemain kelahiran Kyoto itu menambah kekuatan lini tengah Macan Kemayoran.
Pasukan Thomas Doll pun mengirim sinyal bahaya kepada rival bebuyutan Persib Bandung dan PSM Makassar.
Hal itu terlihat dari statistik Ryo Matsumura saat berkarier di Liga 1 Indonesia. Dimana pemain kelahiran 1994 itu mampu melesakkan 11 gol dan 6 assist dari 28 pertandingan.
Kedatangan Ryo Matsumura ke Macan Kemayoran juga membuat skuat Thomas Doll bergelimang bintang.
Baca juga: Bergaya Ala Tokyo Drift, Ryo Matsumura Akhirnya Mendarat ke Persija, The Jak Girang: Gagah!
Masuknya, Ryo Matsumura juga menambah variasi serangan yang bisa dimainkan oleh Thomas Doll.
Seperti diketahui, musim lalu, Persija Jakarta banyak bergantung dengan Riko Simanjuntak yang konsisten performanya sejak awal musim.
Dengan mengusung skema 3-4-3, Thomas Doll mampu mentransformasi Persija Jakarta ke pola permainan modern dari kaki ke kaki sejak di lini belakang.
Ryo Matsumura disinyalir bakal mengisi pos sayap kiri Persija Jakarta dan bersaing dengan Witan Sulaeman.
Mengingat, Persija Jakarta juga diprediksi bakal mendatangkan otak serangan anyar pada musim depan.
Jika benar hal itu dilakukan, maka, kedua sayap Persija Jakarta semakin mematikan dengan pergerakan dengan dan tanpa bola yang dilakukan oleh Riko Simanjuntak dan Ryo Matsumura.
Berikut prediksi skema Persija Jakarta musim 2023/2024:
Thomas Doll ( 3-4-3 attacking)
Goalkeeper (GK) : Andritany Ardhyasa (C)
Centre Back (CB) : Hansamu Yama, Ondrej Kudela, dan Muhammad Ferarri
Left Midfielder (LMF) : Firza Andika
Right Midfielder (RMF) : Rio Fahmi
Central Midfielder (CMF) : Resky Fandi
Attacking Midfielder (AMF) : Syahrian Abimanyu
Left Winger (LW) : Ryo Matsumura
Right Winger (RW) : Riko Simanjuntak
Central Forward (CF) : Aji Kusuma (menunggu striker asing).
Profil lengkap Ryo Matsumura
Nama lengkap : Ryo Matsumura
Tanggal lahir : 15 Juni 1994
Tempat kelahiran : Uji, Kyoto, Jepang
Usia : 28 tahun
Tinggi : 1,68 m
Kewarganegaraan : Jepang
Posisi : Sayap kiri/left winger
Kaki : kanan/right
Klub Saat Ini : Tanpa Klub
Bergabung : 31 Mei 2023
Kontrak berakhir : -
Diketahui, Ryo Matsumura akan berseragam Persija selama tiga tahun ke depan.
Ryo menghabiskan enam tahun karier profesional pertamanya di tanah kelahirannya, Jepang.
Selama periode tersebut, ia bermain untuk beberapa klub, yaitu Vissel Kobe, Tochigi SC, Tokushima Vortis, dan Nagano Parceiro.
Sejak 2018, Ryo mencoba peruntungan di luar Jepang. Thailand menjadi negara pilihan Ryo untuk melanjutkan kariernya. Di Liga 2 Thailand itu ia bermain di Rayong FC.
Tampil apik dengan Rayong, Ryo mendapat tawaran dari Chiangmai FC. Sukses bermain di dua klub Liga 2 Thailand membuat pemain kelahiran Kyoto, Jepang 28 tahun yang lalu itu diminati klub Liga 1 Thailand, BG Pathum United.
Baca juga: Bung Ferry Kode Keras Pemain Asing Baru Persija, Singgung Makanan Khas Jepang: Ryo Matsumura Fix?
Bersama BG Pathum United, Ryo turut menyumbangkan satu gelar Thailand Champions Cup. Kemudian dirinya dipinjamkan ke Police Tero FC.
Bab baru dilalui Ryo pada 2022 di mana ia kembali dipinjamkan ke Persis untuk bermain di Liga 1 2022/2023.
Bersama Persis, Ryo tampil memukau. Ia tampil sebanyak 28 kali dan berhasil mencetak 11 gol dan enam assist.
Menyongsong musim 2023/2024 jasa Ryo resmi diamankan Tim Ibu Kota. Dirinya pun mengungkapkan kegembiraannya bisa berseragam Persija.
�Saya sangat senang menjadi bagian Persija dan menyenangkan rasanya bisa bermain sepak bola di depan Jakmania,� ucap Ryo.
Pemain yang akan menggunakan nomor tujuh itu ingin memberikan yang terbaik untuk Tim Macan Kemayoran.
�Saya akan melakukan yang terbaik untuk meraih gelar juara Liga 1 bersama Persija di musim mendatang,� katanya melanjutkan.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Ryo Matsumura Resmi ke Persija, Intip Skema Mematikan Thomas Doll Musim Depan, Persib-PSM Hati-hati
Sumber: jakarta.tribunnews.com
Artikel Terkait
Kakak-Adik Masuk Islam, Seorang Cewek Ikrar Syahadat Kemudian Nangis
VIDEO Viral Pengurus RW Palak THR Rp 1 Juta dari Pengusaha, Berujung Pemanggilan Polisi
Sorot Ide Lucu Prabowo, ICW: Penjara di Pulau Terpencil Malah Bikin Napi Korupsi Semakin Sulit Diawasi
Sesumbar Tantang Duel, Endingnya Anwar Harimau Medan Pucat Dihadapan Hercules: Mana Mukamu!