NARASIBARU.COM -Kabar duka datang dari dunia komedian. Benjo eks Teamlo meninggal dunia.
Sebagai sesama komedian Narji menunggah foto almarhum Benjo saat berada di panggung. Saat itu sang komedian tampil gagah dengan setelan jas dan dasi kupu-kupu.
"Innalillahi wa inna illaihi rojiun. Selamat jalan sahabat seperjuangan di dunia komedi Indonesia," kata Narji di Instagram, Jumat (26/5/2023).
Pada unggahannya Narji mengingat kenangan bertemu dengan Benjo yang terjadi di Yogyakarta. Hal itu kini tinggal kenangan sebagai pengobat rindu.
"Semoga almarhum Benjo meninggal dalam keadaan husnul khatimah," ucapnya
Warganet yang melihat unggahan Narji juga ikut ramai mendoakan Benjo. Mereka berharap, surga menjadi tempat peristirahatan sang komedian.
"Semoga Allah lapangkan kuburnya," kata @les******.
"Kemarin om Eeng Saptahadi, sekarang bang Benjo. Ya Allah, banyak artis-artis senior yang berpulang. Semoga Husnul khatimah," tulis @jef*****.
Sumber: suara
Artikel Terkait
[UPDATE] Ini Hasil Riset Dokter Tifa Terkait Foto Pada Ijazah Jokowi Yang Viral di Medsos
Agen Intelijen Rusia & Mossad? Connie Ungkap 37 Dokumen Rahasia Paling Ngeri Terkait Kapolri dan Upaya Bubarkan PDIP!
MK Tegaskan Pasal Penyebaran Hoaks di UU ITE Hanya Berlaku Jika Timbulkan Kerusuhan Bentrok Fisik
Tuntutan Forum Purnawirawan TNI Bikin Mundur Institusi Militer