Ketum PPP Klaim Ganjar Sosok Pemersatu Bangsa, Kamu Setuju?

- Kamis, 01 Juni 2023 | 22:06 WIB
Ketum PPP Klaim Ganjar Sosok Pemersatu Bangsa, Kamu Setuju?



IndonesiaToday.ID - Plt. Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono menyebut bakal calon presiden Ganjar Pranowo sosok pemimpin pemersatu bangsa. 


"Sekarang pun sudah teruji bahwa Ganjar adalah sosok pemersatu bangsa, dimana saya disatukan dengan pak AhmadMuqowam (Hanura/mantan kader PPP, red). 


Bagi kami ini tanda dimulainya pak Ganjar sebagai pemersatu bangsa Kita jaga, kita kawal, dan kita buktikan akan kerja bersama sama nanti di lapangan," kata Mardiono saat hadir dalam peresmian rumah relawan nasional Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Jalan Diponegoro nomor 72, Jakarta Pusat pada Kamis (1/6/2023).


Oleh karena itu dia bertekad untuk mendukung Ganjar maju sebagai RI 1 pada Pilpres 2024. 


"Karena itu, PPP berkomitmen dan siap bergandengan tangan dengan tim relawan, rekan-rekan semua di seluruh Indoensia ini, kita bertekad satu tujuan memenangkan Ganjar sebagai presiden RI 2024-2029," ungkap Mardiono.


Adapun hingga saat ini Ganjar telah didukung oleh 4 partai, yakni PDIP,PSI,Hanura, dan PPP. 


Sebagai informasi PSI adalah partai pertama yang mendeklarasikan Ganjar capres 2024. 


Setelah itu, PDIP resmi mendukung Ganjar yang diumumkan langsung oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, yang kemudian diikuti oleh Hanura dan PPP.


Ganjar, sejauh ini, diketahui akan berhadapan dengan Anies Baswedan yang diusung oleh PKS, Partai Nasdem, dan Partai Demokrat. 


Selain itu ada pula Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang juga telah mendeklarasikan maju dalam bursa pemiihan presiden tahun depan. 


Prabowo didukung oleh lima partai. Selain Gerindra, partai yang dia pimpin, Menteri Pertahanan periode ini juga disokong oleh PKB, PAN, Perindo dan PBB. 


Mardiono Perintahkan Seluruh Kader PPP Wajib Dukung Ganjar


Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono memerintahkan kepada seluruh kadernya untuk mendukung Ganjar Pranowo yang resmi diusung partainya sebagai capres di Pilpres 2024.


"Hasilnya harus ditaati oleh seluruh elemen di dalam PPP dari tingkat yang paling bawah anak ranting, ranting, anak cabang, cabang, DPC, DPW dan seluruh lapisan seluruh jajaran kepengurusan PPP, termasuk di Fraksi PPP yang ada di DPR, tidak terkecuali," kata Mardiono di kediamannya, Sleman, Rabu (26/4).


Mardiono mengaku tak masalah sejumlah pengurus DPW PPP sempat mendukung Anies Baswedan sebagai capres 2024. Ia menyebut PPP membuka ruang demokrasi bagi para kader.


Namun setelah resmi mengusung Ganjar sebagai capres, kata Mardiono, seluruh kader partai Ka'bah itu kini wajib memenangkan gubernur Jawa Tengah itu di Pilpres 2024.


Menurutnya, keputusan memilih Ganjar sebagai capres bersifat konstitusional berdasarkan AD/ART PPP serta melalui tata tertib, diikuti oleh seluruh struktur partai.


Mardiono mengklaim Ganjar dipilih juga berdasarkan suara-suara kader PPP di berbagai wilayah selama enam bulan terakhir. 


Menurutnya, ada belasan wilayah yang mendeklarasikan kader PDIP itu sebagai capres 2024.


"Ada yang mengirim surat mengusulkan kepada DPP, rapat-rapat di DPW juga telah digelar, isu ini  Sebenarnya sudah muncul sudah lama, yaitu yang akhirnya menjadi keputusan ini adalah suara-suara arus bawah dan bahwa di dalam negara demokrasi tentu PPP ya berada menganut pada sistem demokrasi itu," ujarnya.


Sementara itu Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuziy alias Romi menyatakan pihaknya menghormati perbedaan suara yang terjadi di tubuh partainya.


"Ya tentu sebagai sebuah aspirasi, kita menghormati saja. Tetapi struktur partai secara resmi sudah melakukan proses penyerapan aspirasi secara konstitusional dan hari ini sudah diputuskan melalui forum konstitusional dalam keputusan tertinggi partai bahwa partai sudah menetapkan Mas Ganjar," kata Romi di kediaman Mardiono.


Romi mengatakan DPPP PPP setelah ini akan menginstruksikan seluruh komponen partai hingga tingkat ranting untuk 'all out' memenangkan Ganjar.


"Tentu dengan segera kita mengkomunikasikan ini kepada Ibu Mega (Megawati Sukarnoputri) selaku ketua umum partai pengusung Mas Ganjar dan asal Mas Ganjar untuk membentuk struktur pemenangan dalam rangka menghadapi pemilu yang tidak lama lagi," ujarnya.


Sebelumnya, sejumlah DPW PPP di berbagai daerah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024.


Kemudian Forum Ka'bah Membangun (FKM) yang diinisiasi politikus senior PPP Habil Marati juga menggelar deklarasi Anies di Grand Pacific, Mlati, Sleman pada November 2022. [IndonesiaToday/cnbc]

Sumber: cnbcindonesia.com

Komentar