HARIAN MERAPI - Sebuah mobil Mitsubishi Expander Nopol B 2127 TOW, mengalami kecelakaan tunggal, Selasa (19/12/2023) sekira pukul 00.10 WIB. Satu orang meninggal dalam insiden itu.
Kecelakaan tunggal itu terjadi di Jalan Sultan Agung, Pakualaman, Kota Yogyakarta. Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja mengatakan, korban meninggal dunia merupakan penumpang dari mobil itu.
"Korban meninggal dunia diketahui berinisial WTN (31) warga Karangnongko, Klaten, Jawa Tengah," kata Timbul saat dikonfirmasi tentang kecelakaan tunggal tersebut.
Untuk pengemudi mobil, lanjut Timbul, Jundi Adel Siswanto (18) warga Jakarta Timur. Akibatnya pengemudi mengalami luka-luka dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.
Diceritakan Timbul, kejadian bermula saat mobil melaju dari arah barat ke timur di Jalan Sultan Agung, dengan kecepatan sedang. Sesampainya di TKP, diduga pengemudi kurang konsentrasi sehingga laju kendaraan oleng.
Selanjutnya mobil menabrak rumah yang berada di utara jalan. Kuatnya benturan membuat mobil mengalami kerusakan yang cukup parah pada bagian depan. Petugas yang mendapat informasi lantas mendatangi TKP.
Baca Juga: Ketegangan terjadi di Tepi Barat, jemaah Palestina diserang pemukim Israel, ini akibatnya
Terkait penyebab kecelakaan tunggal itu, Timbul menyebut hasil pemeriksaan sementara diduga karena sopir kurang konsentrasi.
"Dugaan sementara kurang hati-hatinya pengemudi mobil sewaktu melaju. Kecelakaan ini, saat ini dalam penanganan unit Satlantas Polresta Yogyakarta," tandasnya. *
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianmerapi.com
Artikel Terkait
Terungkap Praktik Prostitusi di Rumah Kos: 2 Siswi SMA Digerebek, Ada Kondom Bekas Pakai
Ayah dan Anak di Ciamis hanya Minum Air karena Tak Punya Beras, Tinggal di Gubuk Reyot, Tak Terdata Penerima Bansos
Kenalan dengan Pria Ngaku Polisi hingga Kerap VCS, Wanita di Bekasi Berakhir Diperas
Diduga tak Tahan Nafsu, Andriansyah Nekat Perkosa Nenek-nenek Lansia Saat Mencuci di Pemandian Umum