Terjadi Bentrokan Mahasiswa di Unismuh Makassar, Diduga Karena Salah Paham

- Kamis, 21 Desember 2023 | 21:01 WIB
Terjadi Bentrokan Mahasiswa di Unismuh Makassar, Diduga Karena Salah Paham

NARASIBARU.COM - Terjadi bentrokan antar mahasiswa di Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar pada Rabu (20/12/2023) sore.

Bentrokan antar amahasiswa terjadi di halaman kampus Unismuh Makassar. Polisi menyebut bentrokan tersebut diakibatkan oleh salah paham.

"Betul terjadi kesalahpahaman dalam internal kampus Unismuh yang berujung keributan," kata Kapolsek Rappocini AKP Muhammad Yusuf dilansir dari Detiksulsel Kamis (21/12/2023).

Baca Juga: Presiden Jokowi Letakkan Batu Pertama Kampus Gunadarma di IKN

Polisi saat ini tengah melakukan koordinasi dengan pihak kampus untuk mencegah terjadinya bentrokan susulan.

“Saat ini kami pihak kepolisian Polsek Rappocini sudah berkoordinasi dengan pihak wakil rektor dan keamanan kampus untuk mengetahui titik permasalahan sehingga tidak terjadi aksi keributan lanjutan,” ujar Muhammad Yusuf.

Saat ini pihak kepolisian masih mendalami peristiwa bentrokan tersebut. Mahasiswa yang terlibat bentrokan belum disampaikan lebih lanjut oleh polisi.

Sementara pihak kampus belum memberikan keterangan terkait peristiwa bentrokan antar mahasiswa yang terjadi di Unismuh Makassar.

Baca Juga: Kamu Mahasiswa dan Pengen Cari Pengalaman Magang? Ikuti Tips Ini, Dijamin Sukses!

Peristiwa bentrokan antar mahasiswa yang terjadi di Unismuh Makassar awalnya viral di media  sosial.

Beredar sebuah video yang menunjukkan aksi saling serang antar kelompok pemuda yang diduga mahasiwa di area kampus.

Para pelaku terlihat menggunakan penutup wajah dan saling serang menggunakan batu dan sejata tajam.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarbuana.com

Komentar