Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe Tutup Usia

- Selasa, 26 Desember 2023 | 16:01 WIB
Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe Tutup Usia

KLIKANGGARAN— Kabar dukacita, mantan Gubernur Papua Lukas Enembe dikabarkan tutup usia pada hari Selasa (26/12/2023).

Lukas Enembe meninggal saat tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Jakarta.

Melansir dari situs rri.co.id, menurut kuasa hukum Lukas Enembe, Antonius Eko Nugroho menjelaskan, almarhum meninggal dunia pada pukul 10.00 WIB.

Baca Juga: Keripik Labu Milik PIK-R Generik SMAN 4 Luwu Utara Laris Manis di Puncak Peringatan Hari Ibu

Lukas meninggal di hadapan keluarga yang mendampingi.

"Keterangan keluarga mendiang, yang setia mendampingi dan merawat beliau, Bapak Pianus Enembe, sebelum meninggal, Bapak Lukas minta berdiri. Pianus membantu Pak Lukas berdiri, dengan memegang pinggang Bapak Lukas, tidak lama berdiri, menghembuskan nafas terakhirnya," jelas Antonius.

Antonius melanjutkan, berdasarkan penuturan Pianus, sikap mendiang yang minta berdiri, ingin menunjukkan bahwa Lukas kuat dan tidak bersalah. Pengadilan memvonis Lukas dengan pidana 8 tahun penjara dan dicabut hak politik selama 5 tahun karena kasus suap.

"Begitu, Bapak Lukas tidak bernapas lagi, langsung kami tidurkan dan memanggil dokter. Sudah diberikan tindakan, namun Bapak sudah meninggal," ujar Antonius menirukan keterangan Pianus.

Baca Juga: Inilah Pemilik PT ITSS yang Mengalami Musibah Meledaknya Tungku Shelter Tewaskan Belasan Orang

Diketahui mengenai kasusnya, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta memperberat vonis Lukas Enembe menjadi pidana penjara selama 10 tahun, denda sebesar Rp1 miliar subsider pidana kurungan empat bulan, serta membayar uang pengganti sebesar Rp47,8 miliar.

Kabar terbaru, jenazah almarhum Lukas Enembe akan dibawa ke Jayapura, pada Rabu malam. Informasi tersebut berdasarkan keterangan adik Lukas, Elius Enembe.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: klikanggaran.com

Komentar