NARASIBARU.COM - Saat ini seluruh kabupaten/ Kota dalam Provinsi Jambi dilanda banjir, dan tampak tenda-tenda pengusian terpasang disepanjang jalan.
Semua pihak ikut turun guna terus memantau perkembangan warga yang terdampak banjir yang tengah terjadi di Provinsi Jambi saat ini.
Seperti yang dilakukan Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto saat meninjau posko pengungsian warga terdampak banjir, di Eks Kantor DPRD kota Sungai Penuh, Senin (8/1/2024).
Begitu sampai di posko pengungsian, Wakapolda Jambi langsung mengecek kesiapan dapur umum dan menyerahkan bantuan keperluan dapur umum untuk konsumsi pengungsi.
Baca Juga: Jambi Lagi Dilanda Banjir, Ini Harga Sawit Priode 5 Hingga 9 Januari 2024
Baca Juga: BPBD Jambi Sebut, Banjir Terparah di Kerinci Sepanjang Tahun 2020 Hingga 2023
Baca Juga: Jumlah Update Korban Dampak Banjir di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh Hari Ini
Diantaranya beras sebanyak 100 Kantong dan nie instan Sebanyak 50 dus serta Uang Tunai. Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto mengatakan Wakapolda juga melihat langsung kondisi warga yang mengungsi dan berpesan untuk bersabar menghadapi bencana banjir ini.
"Semoga air banjir segera surut dan masyarakat semua dapat kembali beraktifitas," terang Kombes Pol. Mulia Prianto.
Dikatakan Kombes Pol. Mulia Prianto, Posko pengungsian tersebut merupakan inisiasi Polri yang dikelola bersama Karang Taruna Dayang Indah, desa Simpang Tiga, Rawang, kota Sungai Penuh.
Baca Juga: Meninjau Lokasi Banjir di Tebo, Sang Gubernur Jambi Ikut Memopong Nenek Yang Terjebak Banjir
Baca Juga: Prihatin Terhadap Korban Banjir, Polres Kerinci Salurkan Bantuan Siap Saji
Baca Juga: Hingga Saat Ini Ribuan Warga Korban Dampak Banjir di Kerinci dan Sungai Penuh, Ini Data Sementara
Baca Juga: Akibat Diterjang Banjir, Jembatan Bangko - Sungai Penuh Putus
Selanjutnya Wakapolda beserta rombongan memberikan langsung dengan turun ke lokasi banjir kepada warga yang masih terdampak banjir dengan menggunakan 2 unit Perahu karet dan berjalan kaki menuju rumah warga.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarjambikito.id
Artikel Terkait
Fenomena Bulan Merah Darah Muncul di Malam Ramadhan 2025, Pertanda Apa?
Viral Lumpur Lapindo di Sidoarjo Berhenti Menyembur, Begini Penjelasan Pakar
Jumlah Korban Ledakan Kapal Tongkang di Lamongan Ada 19 Orang: 3 Tewas, 1 Hilang
Terekam CCTV! Usai Lahiran di Warung, Pelajar SMA Ini Buang Bayinya ke Semak-Semak