HARIAN MERAPI - Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia usai menabrak truk yang sedang berhenti karena mogok di Karangpandan Karanganyar.
Kecelakaan lalu lintas sepeda motor menabrak truk itu terjadi di Jalan di Karangpandan, tepatnta depan Kopi Perjuangan Pandan Kidul, Karanganyar, Senin (8/1/2024) malam.
Pengendara sepeda motor yang menabrak truk mengalami luka serius di bagian kepala, menghembuskan nafas terakhir dalam perjalanan menuju rumah sakit.
Baca Juga: Berikut Daftar Kantong Parkir yang Disiapkan Panitia Dhaup Ageng Pakualaman
Korban bernama Hangga Brian Maladi (33) seorang guru di SMK Muhammadiyah 3 Karanganyar.
Ia mengendarai sepeda motor Yamaha Nmax Nopol AD 4186 AOF.
Kasi Humas Polres Karanganyar AKP Imam mewakili Kapolres AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy mengatakan kecelakaan lalu lintas (lakalantas) tunggal terjadi sekitar pukul 19.35 WIB.
Saat kejadian, truk Nopol AD 8744 OF dikendarai Tukiran (40) warga Randusari, Slogohimo, Wonogiri ini mengalami kerusakan pada penggerak roda atau gardan.
Baca Juga: Legenda Sepak Bola Jerman Franz Beckenbauer Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun
Truk ini berhenti di jalan menghadap arah ke timur/Tawangmangu.
Kemudian dari arah yang sama melaju sepeda motor yang dikendarai korban.
Diduga korban tidak mengetahui ada truk berhenti. Nahasnya motor korban menabrak bagian belakang truk dan terjadilah lakalantas.
Baca Juga: Inilah beberapa destinasi wisata yang sedang naik daun di Indonesia, Anyer di posisi teratas
Saat dievakuasi, kondisi Hangga Brian Maladi mengalami luka parah, sedangkan sepeda motor mengalami ringsek bagian depan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianmerapi.com
Artikel Terkait
Pengakuan Siswi SMK Medan Melahirkan di Warung, Tak Tahu Siapa Ayah Bayi, Sudah Berhubungan dengan 5 Lelaki
Biadab! Ayah di Bekasi Setubuhi Puteri Kandungnya Hampir 2 Tahun
Kerangka Manusia dalam Mobil di Asrama Polisi Diduga ODGJ, Dikenali dari Temuan Sarung
Korban Penipuan Kacab Maybank Rp30 Miliar Meninggal Dunia, Depresi Berujung Serangan Jantung