NARASIBARU.COM - Banjir melanda wilayah Kabupaten Serang, Banten. Akibatnya ratusan rumah warga terendam banjir di Desa Kosambi Ronyok, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang, Banten Sabtu (03/02/2024).
Menurut Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang, Nana Sukmana banjir ini disebabkan curah hujan dengan intensitas cukup tinggi.
Akibatnya air sungai meluap dan merendam permukiman warga. "Untuk saat ini yang tercatat kurang lebih ada 245 rumah yang terendam banjir di Desa Kosambi Ronyok," jelasnya seperti yang dilansir Antaranews.
Saat ini, lanjut Nana, tim gabungan telah mengevakuasi warga dengan menggunakan perahu karet ke lokasi yang lebih aman dari banjir.
BPBD juga telah mendirikan tenda darurat untuk para pengungsi yang rumahnya terdampak banjir.
"Kami telah mendirikan tenda darurat untuk warga, karena saat ini ketinggian air sekitar 20-50 cm dan cuaca di lokasi juga masih hujan," ungkap Nana.
Para pengungsi saat ini membutuhkan beberapa barang yang mendesak seperti tenda pengungsi, obat-obatan, matras, selimut, makanan, dan pampers.
"Anggota kami juga masih melakukan pendataan di lapangan untuk mengetahui berapa warga yang terdampak banjir," ujarnya.
Reporter: Nurakhmayani
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ruangkota.com
Artikel Terkait
Fenomena Bulan Merah Darah Muncul di Malam Ramadhan 2025, Pertanda Apa?
Viral Lumpur Lapindo di Sidoarjo Berhenti Menyembur, Begini Penjelasan Pakar
Jumlah Korban Ledakan Kapal Tongkang di Lamongan Ada 19 Orang: 3 Tewas, 1 Hilang
Terekam CCTV! Usai Lahiran di Warung, Pelajar SMA Ini Buang Bayinya ke Semak-Semak