NARASIBARU.COM -Seorang pemuda berinisial A (24) melompat ke laut dari kapal Aceh Hebat 2 tujuan Sabang. Aksi pemuda asal Jantho pada Sabtu (27/7) tersebut diduga karena depresi oleh game online.
"Akibat depresi masalah game mobile legend yang akunnya dibobol orang hingga berniat mau bunuh diri," kata Kapolsek Ulee Lheue, AKP Aiyub, kepada RMOLAceh, Sabtu (27/7).
Aiyub menambahkan, aksi nekat pemuda tersebut dilakukan pada saat kapal Aceh Hebat 2 keluar dari pelabuhan Ulee Lheue. Korban melompat ke laut tepat di depan alur pelabuhan.
Mengetahui kejadian tersebut kapal langsung berputar balik dan mencari korban. Korban tersebut ditemukan oleh seorang nelayan.
"Korban dibantu (diselamatkan) sebuah perahu nelayan," ujarnya.
Saat ini, lanjut Aiyub, penumpang nekat tersebut masih diamankan di kapal dan dikembalikan ke pelabuhan. Korban ditemukan dalam kondisi baik.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Tampang Brigadir Ade Kurniawan Oknum Polisi yang Diduga Cekik Bayinya hingga Tewas
Usai Kasus Curi Batubata, Oknum Polres Dairi Kini Ditahan Dugaan Curi Jemuran
Belum jadi Tersangka, Kapolres Ngada Dimutasi ke Yanma Imbas Kasus Pencabulan Anak
Tewasnya Anak Yatim Diduga Dianiaya Polisi, Massa Geruduk Polres Asahan: Tak Terima Korban Disebut Positif Narkoba