NARASIBARU.COM -Politikus Partai Nasional Demokrat (NasDem) Effendy Choirie mengaku memiliki kekhawatiran sekaligus harapan pada pemilihan umum (pemilu) 2024.
Kekhawatiran dalam konteks politik, kata Effendy, muncul karena Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang semestinya berbuat adil malah ikut cawe-cawe. Namun ini merupakan kritik rakyat atas pemerintah.
"Dia telah jelas-jelas dengan nyata mendukung siapa karena punya banyak instrumen (dari atas) hingga ke bawah," imbuhnya kepada Dua Sisi, dikutip Liberte Suara, Jumat (16/6/2023).
"Kekhawatiran (politik) ini betul-betul akan berbuat kecurangan. Ini bagian dari kritik rakyat," ujar Effendy.
Dia mengingatkan kepada pemerintah untuk jangan berlebihan memanfaatkan kekuasaan untuk kepentingan kelompok atau keuntungan partai sehingga tidak menimbulkan kekhawatiran tadi.
Sementara harapan yang dimaksud politikus NasDem itu adalah karena masih banyaknya jalan yang tersedia di depan.
"Sebagaimanusia beriman, ada jalan, ada pilihan, tersedia di depan. Maka, ada kekhawatiran, harapan, sekaligus kontrol," pungkasnya.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Pentolan PSI ‘Semprot’ Pihak Desak Gibran Mundur: Mereka Yang Menolak Suara Rakyat Artinya Melawan Tuhan!
6 Dalang Pencetus Pemakzulan Wapres Gibran Versi Silfester Matutina, Siapa Saja?
Rocky Gerung Kritik Cara Berpikir Gibran: Dipaksa Naik Kelas, Kasihan!
Mundur dari PCO, Hasan Nasbi: Kita Harus Tahu Diri