NARASIBARU.COM -Pemerintah memiliki peran kunci mendorong kesejahteraan petani dengan cara mengutamakan petani lokal, serta harus bisa mengurangi ketergantungan pada impor.
Penegasan itu disampaikan Calon Wakil Presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, saat bertemu petani di Jagapura, Cirebon, Jawa Barat, Rabu (25/10).
“Agar kebutuhan pangan dalam negeri terpenuhi, maka tidak boleh ada impor lagi. Beras harus diproduksi oleh rakyat kita sendiri, itulah yang disebut kemandirian pangan,” kata Cak Imin.
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga menginginkan produksi pertanian di Tanah Air diperbanyak, sehingga kebutuhan pangan nasional bisa terpenuhi.
“Kemandirian pangan itu salah satunya adalah produksi pertanian semakin banyak lagi, kebutuhan semua pangan nasional bisa terpenuhi tanpa impor,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu Cawapres yang diusung Partai Nasdem, PKS dan PKB, itu juga menyatakan tekadnya mensejahterakan dan memakmurkan para petani.
“Produksi baik, tapi kalau petani tidak makmur ya tidak ada gunanya. Begitu juga bila ketahanan pangan terjaga, produksi banyak, tapi petani tidak untung, juga tidak ada gunanya,” tandasnya.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Merasa Difitnah Deddy Sitorus, Jokowi: Saya Ngalah Terus, tapi Ada Batasnya!
Gerah Dituding Kirim Utusan ke PDIP Agar Tak Dipecat, Jokowi: Kepentingan Saya Apa? Logikanya Dipakai!
NGERI! Jenderal Maruli Simanjuntak Cari Orang Yang Protes Seskab Teddy Naik Pangkat
Jadi Sorotan! Teddy Sudah Letkol, Lettingnya Lulusan Terbaik Akmil 2011 Masih Berpangkat Kapten