NARASIBARU.COM - Partai Golkar dianggap bisa menjadi "gadis cantik" yang dapat memantik minat perburuan calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-cawapres). Bahkan, Golkar berpeluang besar berkoalisi dengan Partai Nasdem mengusung Anies Baswedan-Airlangga Hartarto.
Direktur Gerakan Perubahan, Muslim Arbi mengatakan, Golkar dapat berkoalisi dengan partai manapun, baik dengan PAN untuk membentuk poros keempat, atau bergabung dengan koalisi yang sudah ada.
"Atau Golkar bisa berpasangan dengan Nasdem usung Anies-Airlangga," ujar Muslim kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (5/6).
Karena menurut Muslim, pasangan Anies-Airlangga dapat terwujud apabila Partai Demokrat pada akhirnya diambil alih Kepala Staf Presiden (KSP), Moeldoko.
"Jika Moeldoko jadi ambil alih Demokrat, Golkar bisa menjadi 'gadis cantik' yang dapat memantik minat perburuan Capres-cawapres Pilpres jika melihat paling anyar hari ini," pungkas Muslim.
Sumber: rmol
Artikel Terkait
Geram Gibran Diminta Mundur, Teddy Gusnaidi Beri Pembelaan: Apakah Kalau Mau Jadi Wakil Presiden Harus Berpengalaman Jadi Wapres?
Tuntutan Pergantian Wapres Harus Ditanggapi Serius Presiden, Itu Pak Try, bukan Purnawirawan Kelas Abal-abal
Ogah Dukung Gibran, PAN Siap Majukan Kader di Pilpres 2029
Gus Nur Bebas! Dulu Dipenjara usai Bahas Dugaan Ijazah Palsu Jokowi: Saya Akan Lanjutkan Jihad!