NARASIBARU.COM -Viral di media sosial sebuah video detik-detik Kepala Rutan Kelas II A Pontianak, Raja M Ismael Novadiansyah melakukan pemukulan terhadap petugas lapas.
Dalam video yang beredar Karutan beberapa kali melayangkan pukulan ke arah wajah Polsuspas bernama Reisha.
Peristiwa tersebut terjadi di depan pintu masuk Rutan pada Kamis (11/5/2023) sekitar pukul 01.00 WIB.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalbar, Pria Wibawa mengungkapkan bahwa kejadian tersebut merupakan kesalahpahaman semata.
"Tidak ada penganiayaan dan tidak ada permasalahan hanya kesalah pahaman, dan sudah diselesaikan keduanya," kata Pria Wibawa seperti dikutip dari Sanggau Suarakalbar.co.id jejaring suara.com, Jumat.
Pria Wibawa menjelaskan, kejadian tersebut berawal dari Karutan yang kembali dari rumah sakit Antonius Pontianak untuk menjaga rekan kerjanya yang mengalami kecelakaan.
Karutan menjaga rekannya di rumah sakit sejak Rabu pagi dan kembali lagi ke Rutan pada Kamis dini hari untuk melakukan pengecekan.
Saat tiba di rutan, Karutan pun memencet bel agar dibukakan pintu. Namun begitu petugas yang sedang berjaga tak kunjung keluar dalam beberapa waktu.
Karena lama membukakan pintu, Karutan pun menanyakan terkait SOP, kemudian terjadilah kesalah pahaman tersebut.
"Apa yang terjadi di luar kontrol dan di luar dugaan, tidak ada niat Karutan melakukan itu," kata Pria Wibawa menjelaskan.
Pria Wibawa menegaskan bahwa saat ini keduanya telah berdamai. Dirinya juga mengatakan bahwa peristiwa tersebut bukanlah penganiayaan, melainkan bagian dari pembinaan.
"Mereka juga tidak ada masalah lagi, mereka damai," kata Pria Wibawa.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Fitur-Fitur Tersembunyi Google yang Wajib Kamu Ketahui
Google Habiskan Miliaran Dolar untuk Bayar Pesangon Ribuan Karyawan yang di PHK
KABAR DUKA! TikToker Rahma Azzahra Putri Hariyadi Pemilik Akun TikTok Kanjengrahtu, Meninggal dalam Kecelakaan di Tol Jagorawi, inilah Profilnya!
Sekolah di AS Copot Cermin Toilet karena Murid Banyak Bikin Konten TikTok